Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Maria Minta Maaf kepada "Fans" MU

Kompas.com - 07/08/2015, 21:06 WIB
PARIS, Kompas.com - Angel Di Maria resmi berpaling dari Manchester United. Pemain asal Argentina itu memutuskan untuk melanjutkan karier bersama Paris Saint-Germain.

Meski baru semusim berseragam Manchester United, Angel Di Maria sudah merasakan kedekatan antara dirinya dengan para fans. Di Maria menulis surat perpisahan untuk seluruh fans Setan Merah.

Tak lupa, pemain asal Argentina itu meminta maaf karena tidak bisa memberikan penampilan terbaiknya bagi The Red Devils pada musim lalu.

Berikut surat terbuka Di Maria untuk para fans MU di seluruh dunia seperti dikutip dari Sky Sports, yang dilansir dari Juara.net:

Saya menulis surat ini untuk berterima kasih kepada seluruh keluarga besar Manchester United atas segala bentuk dukungan yang saya terima selama setahun menjadi bagian dari klub ini.

Ketika Manchester United memilih saya sebagai bagian dari tim mereka, saya merasa sangat terhormat. Sebab, saya tahu artinya membela klub ini dan bagaimana saya mempercayai mereka.

Namun demikian, saya harus menyadari bahwa segala sesuatu tidak bekerja sebagai mana yang kita semua harapkan. Namun percayalah, saya benar-benar menyesal tentang hal itu. Dalam karier seorang pesepak bola, terkadang ada hal-hal yang tidak diinginkan dan tidak terduga terjadi.

Saya dapat menjamin Anda bahwa saya telah mencoba yang terbaik. Saya melakukan yang saya bisa namun sepak bola tidak seperti matematika. Seringkali banyak hal terhadi di luar kendali kita.

Saya ingin meminta maaf karena keadaan tidak berlangsung seperti yang saya harapkan bersama klub besar ini.

Saya secara khusus ingin berterima kasih kepada jajaran direksi, manajemen, dan staf Manchester United. Kepada semua rekan yang telah memberikan dukungan, juga secara khusus kepada semua fans yang selalu mempercayai saya dan menunjukkan rasa hormat dan cinta mereka.

Sekarang, saatnya untuk pindah ke PSG. Tetapi, segala kenangan di Manchester United akan selalu ada di dalam ingatan saya selamanya.

Semoga kalian mendapatkan yang terbaik di dunia.

Dengan hormat,

Angel Di Maria

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com