Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Mihajlovic Mirip seperti Capello"

Kompas.com - 01/08/2015, 14:59 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

MILAN, KOMPAS.com - Wakil Presiden AC Milan, Adriano Galliani, menyebut pelatih anyar I Rossoneri, Sinisa Mihajlovic, memiliki kemiripan dengan juru taktik kawakan Italia, Fabio Capello.

Capello pernah melatih AC Milan pada 1991-1996. Kala itu, Capello sukses mengantarkan Milan meraih sejumlah gelar, di antaranya empat Scudetto dan satu gelar Liga Champions. Fakta itu membuat Galliani tak ragu menyebut Mihajlovic memiliki karakter melatih yang mirip dengan Capello.

"Menurut saya, Mihajlovic terlihat mirip dengan Capello. Namun, tentu saja setiap pelatih memiliki kisahnya masing-masing," ujar Galliani, seperti dilansir Sports Mole, Sabtu (1/8/2015).

"Dari apa yang telah kami lihat selama pramusim di Tiongkok, kami memiliki harapan yang bagus untuk masa mendatang. Kami telah melihat Milan berkembang dan kami semua senang," lanjut Galliani.

Pada musim lalu, Milan hanya mampu bercokol di posisi ke-10 klasemen akhir Serie-A. Atas pencapaian tersebut, Milan mencopot Filippo Inzaghi dari kursi kepelatihan dan menunjuk Mihajlovic sebagai suksesornya.

Mihajlovic memulai karier kepelatihannya sebagai asisten pelatih Roberto Mancini di Inter Milan pada 2006. Setelah itu, ia menjadi pelatih utama di sejumlah klub Serie-A, yaitu Bologna, Catania, Fiorentina, dan Sampdoria. Mihajlovic juga sempat melatih tim nasional Serbia pada 2012.

Kompetisi Serie-A akan bergulir pada 23 Agustus 2015. Pada pekan pertama, Mihajlovic akan memimpin skuad Milan untuk menghadapi tuan rumah Fiorentina di Stadion Artemio Franchi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Timnas Indonesia
Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Liga Indonesia
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Timnas Indonesia
Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Liga Inggris
Martial Ucap Selamat Tinggal ke Man United: Emosional, MU Selalu di Hati

Martial Ucap Selamat Tinggal ke Man United: Emosional, MU Selalu di Hati

Liga Inggris
368 Siswi Ikut Turnamen Sepak Bola Putri di Jakarta

368 Siswi Ikut Turnamen Sepak Bola Putri di Jakarta

Liga Indonesia
Latihan Timnas Malaysia Dijaga Ketat Polisi Imbas Kasus Penyerangan ke Pemain

Latihan Timnas Malaysia Dijaga Ketat Polisi Imbas Kasus Penyerangan ke Pemain

Internasional
Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Disembunyikan di Tempat Rahasia

Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Disembunyikan di Tempat Rahasia

Liga Indonesia
Man United Terancam Dilarang Main di Liga Europa Musim Depan

Man United Terancam Dilarang Main di Liga Europa Musim Depan

Liga Inggris
Saat Rashford Berhenti Main Media Sosial demi Kesehatan Mental

Saat Rashford Berhenti Main Media Sosial demi Kesehatan Mental

Liga Inggris
Final Liga Champions Bikin Ancelotti Stres, Don Carlo Perlu Salmon dan Pasta

Final Liga Champions Bikin Ancelotti Stres, Don Carlo Perlu Salmon dan Pasta

Liga Champions
Jadwal Singapore Open 2024: Ahsan/Hendra Vs Fikri/Bagas, Gregoria Siap Beraksi

Jadwal Singapore Open 2024: Ahsan/Hendra Vs Fikri/Bagas, Gregoria Siap Beraksi

Badminton
Tiket Timnas Indonesia Vs Tanzania: Dua Kategori, Harga Rp 250.000

Tiket Timnas Indonesia Vs Tanzania: Dua Kategori, Harga Rp 250.000

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Ittihad, Ronaldo Cetak Sejarah, Faris Najd Berjaya

Al Nassr Vs Al Ittihad, Ronaldo Cetak Sejarah, Faris Najd Berjaya

Liga Lain
De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com