Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Suarez Siap Tampil untuk Dua Laga Final Mendatang"

Kompas.com - 24/05/2015, 09:30 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber GOAL

BARCELONA, KOMPAS.com - Pelatih Barcelona, Luis Enrique, yakin Luis Suarez akan segera fit dan dapat dimainkan pada laga final Copa del Rey dan final Liga Champions mendatang.

Saat ini, Suarez mengalami cedera hamstring. Ia pun absen pada pertandingan pamungkas La Liga antara Barcelona melawan Deportivo La Coruna, di Camp Nou, Sabtu (23/5/2015), yang berakhir dengan skor imbang 2-2. Cedera itu sempat membuat Suarez diragukan tampil pada dua laga final mendatang.

Namun, Enrique meyakini strikernya itu bakal segera pulih. "Saat ini, kondisi Suarez sedang tidak 100 persen dan kami tidak ingin mengambil risiko. Namun, dia siap tampil pada final Copa del Rey dan Liga Champions," ujar Enrique.

Pada kesempatan yang sama, Enrique juga membahas tentang debut yang dijalani Thomas Vermaelen bersama Barcelona. Pemain asal Belgia itu akhirnya tampil pada laga resmi bersama tim senior, selepas sembuh dari cedera panjang. 

"Saya ikut senang untuk Vermaelen dan Douglas. Mereka tampil bagus. Vermaelen pemain berkualitas. Dia berpengalaman dan bisa menjadi pemain yang bagus untuk musim depan," tutur Enrique.

Enrique juga menyampaikan ucapan selamat kepada semua orang yang terlibat atas kesuksesan Barcelona meraih gelar La Liga musim ini.

"Saya ucapkan selamat kepada semua yang menjadi bagian dari Barcelona. Terima kasih atas dukungan dan kepercayaannya," lanjut dia. 

"Sampai bertemu lagi 15 hari kemudian, karena Barcelona akan kembali berjuang untuk Copa del Rey dan Liga Champions," kata Enrique.

Pada final Copa del Rey (30/5/2015), Barcelona akan menghadapi Athletic Bilbao. Sedangkan pada final Liga Champions (6/5/2015), mereka akan berhadapan dengan Juventus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com