Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Messi-Suarez Jauhkan Barca dari Kejaran Madrid

Kompas.com - 09/04/2015, 02:53 WIB
Ferril Dennys

Penulis

BARCELONA, KOMPAS.com - Barcelona menang 4-0 atas Almeria pada laga lanjutan Primera Division di Camp Nou, Rabu atau Kamis (9/4/2015) dini hari WIB. Berkat kemenangan ini, Barca kokoh di puncak klasemen sementara dengan mengoleksi 74 poin, atau unggul tujuh poin dari rivalnya, Real Madrid.

Madrid bisa memperpendek jarak jika mampu mengalahkan Rayo Vallecano, yang akan digelar sesaat lagi.

Barcelona tampil dengan kekuatan penuh pada pertandingan ini. Pelatih Luis Enrique mengandalkan trio Lionel Messi, Luis Suarez, dan Pedro.

Seperti biasanya, Barca mampu menguasai pertandingan sejak awal laga. Meski begitu, El Barca kesulitan mencetak gol, setidaknya hingga laga berjalan selama 25 menit. Barca terlihat kesulitan menembus solidnya pertahanan Almeria.

Barca baru bisa memecahkan kebuntuan melalui gol yang diciptakan Messi pada menit ke-33. Menerima bola dari Bartra, Messi melakukan tusukan dari sisi kiri pertahanan Almeria.

Begitu melihat ruang tembak di dalam kotak penalti lawan, Messi melepaskan tendangan dengan kaki kirinya yang membuat bola bersarang ke sisi kanan gawang tim tamu. Messi untuk sementara mencetak 33 gol.

Barcelona terus menggempur pertahanan tim tamu. Messi dan kawan-kawan sama sekali tak membiarkan lawan mengembangan permainannya. Sayang usaha tim tuan rumah untuk mencetak gol tambahan tak membuahkan hasil hingga waktu jeda.

Luis Suarez memperbesar keunggulan Barcelona melalui gol yang diciptakannya pada menit ke-55. Gol Suarez ini mirip dengan proses gol Messi.

Suarez, yang menerima bola dari Alves, berhasil mengecoh Jose Casado di dalam kotak penalti. Ia lalu melepaskan tendangan melengkung yang sulit dibendung kiper Julian.   

Unggul 2-0, Enrique memberikan kesempatan bagi pemain pemain muda untuk tampil. Ia memainkan Montoya dan Rafinha untuk menggantikan Alves dan Rakitic.

Barcelona pun semakin tak terbendung. Bartra berhasil memperbesar keunggulan Barca melalui gol yang diciptakannya pada menit ke-75. Bartra menciptakan gol dengan menyundul bola memanfaatkan umpan Xavi dari situasi sepak pojok.

Messi nyaris kembali mencetak gol melalui tendangan bebas pada menit ke-88. Sayang, bola dari tembakan bintang asal Argentina tersebut masih bisa ditepis Julian. Namun, Messi menjadi motor serangan di balik gol Suarez pada masa injury time.

Messi dengan cermat memberikan bola kepada Pedro. Lolos jebakan offisde, Pedro membawa bola ke jantung pertahanan lawan. Lantaran tak mendapatkan ruang tembak, Pedro memberikan bola kepada Suarez. Suarez dengan mudah mencocor bola masuk ke gawang lawan. Gol tersebut sekaligus memateraikan kemenangan Barca.

Susunan Pemain
Barcelona: 13-Claudio Bravo; 14-Javier Mascherano, 15-Marc Bartra, 21-Adriano, 22-Dani Alves (Montoya 64); 4-Ivan Rakitic (Rafinha 67), 6-Xavi, 20-Sergi Roberto; 7-Pedro, 9-Luis Suárez, 10-Lionel Messi
Pelatih: Luis Enrique

Almeria: 1-Julian; 4-Ximo Navarro, 5-Angel Trujillo, 14-Jose Casado, 28-Antonio Marin Molina; 8-Wellington (Soriano 56), 15-Corona, 17-Edgar, 22-Thomas Partey, 24 -Espinosa; 9-Thievy Bifouma
Pelatih: Juan Ignacio Martinez

Wasit: Alejandro Hernandez

Klik tautan ini untuk menyimak momen-momen penting pertandingan antara Barcelona dan Almeria tersebut melalui menu LiveScore Kanal Bola Kompas.com versi mobile.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com