Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zulham Zamrun Tolak Pinangan Persib

Kompas.com - 30/12/2014, 20:53 WIB
Ary Wibowo

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung dipastikan gagal mendapatkan tanda tangan striker tim nasional Indonesia, Zulham Zamrun untuk Indonesia Super League (ISL) 2015 setelah pemain berusia 26 tahun itu memastikan bakal bertahan di Mitra Kukar.

Kepastian itu terungkap setelah manajer Persib, Umah Muchtar, mendapatkan pesan singkat dari Zulham Zamrun, Selasa (30/12/2014). Pada pesan singkat tersebut, Zulham memutuskan akan tetap bersama Mitra Kukar.

"Aku mohon maaf. Aku dan keluarga sudah berunding. Aku belum dapat bergabung dengan Persib dan teman-teman di Bandung. Sekali lagi Aku minta maaf dan terima kasih atas kebaikannya," demikian bunyi pesan singkat yang dikirimkan Zulham kepada Umuh.

Umuh mengaku tidak mengetahui alasan utama Zulham batal bergabung. Pasalnya, Zulvin Zamrun, saudara Zulham, sebelumnya sempat menyatakan saudaranya siap meneken kontrak yang disodorkan Persib.

"Zulham tadinya mau merapat. Ia sudah mengatakan siap termasuk nilai kontrak yang disodorkan. Namun karena beberapa kendala kemarin kedatangan tertunda. Tetapi, tadi ada sms darinya tidak bisa bergabung," ujar Umuh.

Persib dikabarkan tengah memburu beberapa striker anyar. Pada Senin (29/12/2014), mereka sudah memastikan bahwa striker tim nasional Indonesia U-23, Yandi Sofyan, bakal bergabung bersama Persib.

Yandi diincar Persib setelah klub berjuluk Maung Bandung itu kesulitan mendatangkan striker Osotspa Saraburi FC, Aron da Silva. Penyerang asal Brasil tersebut dikabarkan belum berlabuh ke Bandung setelah tidak mendapatkan izin dari klubnya.

Selain Yandi, Persib juga dikabarkan tengah mengincar striker tambahan untuk kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015. Salah satu pemain yang dibidik adalah penyerang Persiba Balikpapan, Michele Di Piedi, yang saat ini tengah mengikuti trial bersama Persib.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com