Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Genoa Kalah, Juventus Masuk Jangkauan Roma

Kompas.com - 14/12/2014, 23:20 WIB
Ferril Dennys

Penulis

GENOA, KOMPAS.com - AS Roma menang 1-0 atas Genoa, pada pertandingan lanjutan Serie-A, di Stadion Comunale Luigi Ferraris, Minggu (14/12/2014). Berkat kemenangan ini, Roma tetap berada di peringkat kedua dengan merangkum 35 poin, atau tertinggal satu poin dari Juventus di puncak klasemen. Sementara Genoa turun dua peringkat ke peringkat kelima dengan merangkum 26 poin.

Laga tak berimbang sejak menit ke-29. Genoa harus kehilangan kiper Mattia Perin setelah ia melanggar Radja Nainggolan di kotak terlarang.

Pelatih Genoa, Gian Piero Gasperini, terpaksa  mengorbankan Iago Falque untuk memasukkan kiper Eugenio Lamanna. Lamanna pun tampil percaya diri dengan menggalkan tendangan penalti Adem Ljajic.

Meski begitu, Roma mampu memastikan keunggulan berkat gol Nainggolan pada menit ke-40. Pemain asal Belgia tersebut mencetak gol dengan memanfaatkan umpan Maicon.

Setelah itu, Roma yang unggul jumlah pemain semakin leluasa menguasia pertandingan. Pelatih Rudi Garcia pun melakukan penyegaran di lini depan dengan memasukkan Francesco Totti dan Juan Manuel Iturbe.

Meskipun dominan, Roma gagal mengonversi peluang yang ada menjadi gol. Alhasil, Roma harus menutup laga dengan kemenangan 1-0.

Menurut catatan ESPN, Roma menguasai permainan sekitar 67 persen dengan melepaskan 18 tembakan yang enam diantaranya tepat sasaran. Sementara Genoa hanya mampu melepaskan satu tembakan tepat ke gawang dari tujuh percobaan tendangan.

Klik tautan berikut ini untuk menyimak pertandingan antara Genoa dan AS Roma tersebut melalui menu LiveScore Kanal Bola Kompas.com versi mobile.

Susunan Pemain
Genoa: 1-Mattia Perin; 4-Sebastian De Maio (Mauricio Pinilla 69), 8-Nicolás Burdisso, 13-Luca Antonelli, 14-Facundo Roncaglia; 69-Stefano Sturaro, 88-Tomás Rincon, 91-Andrea Bertolacci; 10-Diego Perotti, 24-Iago Falque (Eugenio Lamanna 31), 32-Alessandro Matri (Edenilson 45)
Pelatih: Gian Piero Gasperini

AS Roma: 26-Morgan De Sanctis; 2-Mapou Yanga-Mbiwa, 13-Maicon, 23-Davide Astori, 25-José Cholevas; 4-Radja Nainggolan, 15-Miralem Pjanic, 20-Seydou Keita; 8-Adem Ljajic (Francesco Totti 77), 24-Alessandro Florenzi, 27-Gervinho (Juan Manuel Iturbe 83)
Pelatih: Rudi Garcia

Wasit: Luca Banti

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com