Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kecopetan, Gelandang Persipura Lapor Polisi

Kompas.com - 07/11/2014, 15:56 WIB
PALEMBANG, KOMPAS.com — Diduga telah menjadi korban copet di Palembang, gelandang Persipura Jayapura, Robertino Gabriel Pugliara, mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polresta Palembang guna melaporkan kejadian yang dialaminya, Kamis (6/11/2014) sekitar pukul 14.30 WIB. Kepada polisi, pemain berusia 30 tahun itu menuturkan peristiwa yang dialaminya sekitar pukul 13.00 itu.

"Saya keluar untuk makan siang. Nah, tidak tahu kenapa, sampai ke Hotel Sanjaya di kamar 6100, semua surat-surat penting saya hilang. Saya tidak tahu apakah itu tercecer, atau saya sudah menjadi korban kejahatan," ungkapnya kepada petugas.

Atas kejadian tersebut, sambung Robertino, ia antara lain kehilangan paspornya, paspor Cintia (pasangannya), kartu izin tinggal terbatas, dua buku tabungan Mandiri, satu buku tabungan BCA, dan satu token Mandirinya.

Meski demikian, Robertino tak mau kejadian itu mengganggu konsentrasinya menghadapi final Indonesia Super League, yang akan berlangsung pada Jumat ini pukul 18.30 di Stadion Jakabaring, Palembang. Dia mengaku tetap fokus untuk membawa Persipura menjadi juara dengan mengalahkan Persib Bandung.

"Tentu saya tetap main dengan penuh semangat agar Persipura bisa menang dan mendapatkan juara. Nah, soal surat-surat yang hilang tersebut, siapa tahu ada yang mengembalikan," ungkap Robertino, yang sudah fasih berbahasa Indonesia.

Kepala SPKT Polresta Palembang Aiptu Fajar membenarkan adanya pemain gelandang Persipura yang mendatangi SPKT guna melaporkan surat-surat penting yang hilang. "Laporan tersebut sudah kami terima dengan Nomor Pol SKTLK/2123/XI/2014/Sumsel/Resta," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com