Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mantan Pemain Arsenal Gembira Jadi Bagian Proyek West Ham

Kompas.com - 31/08/2014, 04:55 WIB
BARCELONA, KOMPAS.com - Gelandang Alex Song menilai klub barunya, West Ham United berambisi menjadi klub besar. Song pun mengaku sangat gembira menjadi bagian dari proyek itu.

Song didatangkan West Ham dari Barcelona, pada Sabtu (30/8/2014), dengan status pinjam selama satu musim atau hingga Juni 2015. Dengan begitu, ia berpeluang melawan mantan klubnya, Arsenal. Arsenal dan West Ham akan bertemu di ajang Premier League, pada 28 Desember 2014 dan 14 Maret 2015.

"Aku sangat gembira berada di sini dan sangat gembira melihat para pemain dan suporter dan memulai pekerjaanku untuk West Ham United," ujar Song.

"Menurutku, sangat penting bagiku kembali ke London, ke West Ham, yang merupakan klub dengan ambisi membangun stadion baru dan menjadi klub besar. Aku sangat gembira menjadi bagian proyek ini," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com