Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Tanggapan Guardiola Usai "Dipermalukan" Madrid

Kompas.com - 30/04/2014, 06:04 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

Sumber UEFA
MUENCHEN, KOMPAS.com — Pelatih Bayern Muenchen, Josep Guardiola, menilai, anak-anak asuhannya bermain buruk saat kalah 0-4 melawan Real Madrid pada semifinal leg kedua Liga Champions di Allianz Arena, Muenchen, Selasa (29/4/2014).

Pada laga melawan Madrid, Bayern secara mengejutkan takluk 0-4. Gol-gol Madrid dicetak oleh Sergio Ramos (16 dan 20) dan Ronaldo (34 dan 89). Kemenangan tersebut memperbesar agregat Madrid 5-0 atas Bayern.

"Tentu kami kecewa dan sedih karena kekalahan ini. Kami jelas kalah dengan skor yang telak. Ada yang kami lakukan ketika melawan Arsenal dan Manchester United tidak terjadi kali ini," ujar Guardiola seusai pertandingan.

"Pada pertandingan pertama, kami memiliki penguasaan bola lebih banyak daripada malam ini, dan juga ada beberapa peluang. Namun, malam ini hanya sedikit. Itulah mengapa kami kalah. Anda bermain dengan bola, dan bila tidak memilikinya, maka semua tidak akan berjalan baik," tambah Guardiola.

"Kami bermain buruk saat menguasai bola. Itu tanggung jawab saya. Saya membuat kesalahan. Sedikit lebih baik pada pertemuan pertama. Namun, selamat untuk Real Madrid," lanjutnya.

Kekalahan ini membuat Bayern gagal mempertahankan gelar juara Liga Champions. Bayern kini hanya berpeluang menambah gelar musim ini dari ajang DFB Pokal. Mereka akan berhadapan dengan Borussia Dortmund pada partai final.

"Kami harus waspada sekarang. Jika Anda tidak bermain dengan baik, dan buruk menghadapi situasi bola mati, maka akan dihukum. Kami berada di level tertinggi di Eropa, (melakukan) kesalahan tersebut akan segera mendapat hukuman," ujar eks pelatih Barcelona itu.

"Bayern adalah tim besar. Saya akan mencoba untuk memotivasi pemain lagi. Ini adalah pengalaman baru, pasti menjadi sesuatu yang akan melekat. Namun, terlalu dini untuk menganalisis secara umum," ucap Guardiola.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com