Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rusia Putus Dominasi Spanyol pada Piala Futsal Eropa

Kompas.com - 07/02/2014, 05:17 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

Sumber UEFA
ANTWERP, KOMPAS.com — Rusia berhasil memutus dominasi Spanyol pada ajang futsal Eropa. Dalam laga semifinal Piala Futsal Eropa 2014 yang berlangsung di Sportpaleis, Antwerp, Rabu (6/2/2014), Rusia menang 4-3 atas Spanyol melalui babak perpanjangan waktu.

Pada babak waktu normal 2 x 20 menit, Rusia dan Spanyol berbagi angka sama, 3-3. Gol-gol bagi Rusia dicetak Sergei Sergeev (menit ke-23), Dmitri Lyskov (27), dan Aleksandr Fukin (27), sedangkan Spanyol mencetak gol melalui Pola (17), Rafael Usin (27), dan Miguelin (38).

Pada masa perpanjangan waktu, Robinho menjadi bintang kemenangan Rusia. Umpan Eder Lima sukses dimaksimalkan Robinho menjadi gol sekaligus membawa Rusia melaju ke partai final untuk menantang Italia di Sportpaleis, Antwerp, Sabtu (8/2/2014).

Kemenangan ini sekaligus membalas kekalahan Rusia dari Spanyol pada final Piala Futsal Eropa 2012. Bagi Spanyol, kekalahan ini menggagalkan upaya merebut Piala Futsal Eropa untuk kali kelima secara beruntun.

Dalam delapan kali perhelatan Piala Futsal Eropa, Spanyol mendominasi dengan meraih enam gelar (1996, 2001, 2005, 2007, 2010, dan 2012). Dua titel lain diraih Rusia (1999) dan Italia (2003).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com