Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nilmaizar Siap Tangani Timnas Lagi

Kompas.com - 24/10/2013, 14:23 WIB
Ferril Dennys

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
- Mantan pelatih tim nasional Indonesia, Nilmaizar, mengaku siap membesut skuad Garuda jika mendapatkan kepercayaan dari Badan Tim Nasional (BTN).

Seperti diberitakan sebelumnya, BTN sedang mencari sosok yang tepat untuk menggantikan Jacksen F Tiago.

Kontrak pelatih berkebangsaan asal Brasil tersebut akan berakhir pada 19 November atau seusai laga Kualifikasi Piala Asia 2015 melawan Irak.

Jacksen akan meneruskan kariernya dengan menangani salah satu klub di Liga China, Tianjin Songjiang.

Beberapa nama pelatih mulai disebut-sebut sebagai pengganti Jacksen. Selain Nilmaizar, Robert Rene Albert dan Alfred Ried disebut-sebut bakal menangani timnas.

"Saya mengalir saja. Seandainya ada tawaran, saya siap. Sebagai anak bangsa tentu saja harus memenuhi panggilan negara," jelas Nilmaizar saat dihubungi, Kamis (24/10/2013).

Nilmaizar mengaku senang jika dipercaya menangani timnas karena hal itu merupakan sebuah amanah. "Pelatih bertanggung jawab terhadap tugas. Menangani timnas merupakan amanah karena timnas representasi dari penduduk Indonesia," beber Nilmaizar.

Nilmaizar pernah membesut timnas pada 2012-2013. Namun, pelatih asal Sumatera Barat tersebut tak bisa memanggil pemain terbaik di Indonesia akibat konflik yang melanda PSSI. Hal itu membuat Nilmaizar gagal membawa Indonesia berprestasi di Piala AFF 2012. 

Setelah melepaskan jabatan sebagai pelatih timnas pada Februari 2013, Nilmaizar memilih menjadi calon anggota legislatif DPR RI dari Partai Nasdem di daerah pemilihan II Sumatera Barat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com