Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

29 Agustus, Persipura Disambut Meriah di Jayapura

Kompas.com - 16/08/2013, 18:22 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber Antara
JAYAPURA, Kompas.com - Boas Salossa dan kawan-kawan akan mendapat sambutan meriah pada 29 Agustus mendatang. Mereka akan diarak dari bandar udara Sentani menuju Jayapura.

Proses tersebut merupakan bagian dari ungkapan sukacita publik Jayapura atas keberhasilan Persipura Jayapura menjuarai Liga Super Indonesia (LSI) musim 2013. Meskipun kompetisi belum usai, tetapi tim Mutiara Hitam telah memastikan diri menjadi kampiun.

Juru bicara Persipura Bento Madubun kepada Antara di Jayapura, Jumat (16/8/2013), mengatakan, acara penjemputan dan pesta kemenangan Boas dan kawan-kawan telah dibahas dan diputuskan dalam rapat.

"Iya, 29 Agustus nanti kedatangan tim Persipura akan dijemput dan diarak oleh warga dari bandara Sentani, Kabupaten Jayapura, menuju Kota Jayapura," katanya.

Menurut adik kandung almarhum Ritham Madubun, mantan kapten Persipura semasa Roni Wabia dan Chris Yarangga sebagai penyerang tim Mutiara Hitam era 1995 itu, acara penjemputan tersebut sudah dibahas dalam rapat oleh manajemen dan pengurus di kediaman Ketua Umum Benhur Tommy Mano pada Sabtu (10/8).

"Sudah diputuskan dalam rapat untuk menyiapkan segala sesuatu untuk menyukseskan penjemputan Boas Salossa dan kawan-kawan, agar nantinya tidak ada hambatan atau kendala," katanya.

Bento mengatakan bahwa Ketua Umum Persipura Benhur Tommy Mano mengimbau dan menginstruksikan kepada pihak terkait dan berkompeten untuk turut serta mengatur acara penjemputan skuad Persipura yang telah berhasil mengunci gelar juara liga musim ini dengan menyisakan beberapa laga.

"Pak Ketum Persipura minta kepada semua pihak yang terlibat dalam penjemputan Persipura, baik itu panpel, Persipuramania, maupun masyarakat untuk menyiapkan diri dan segala sesuatunya dengan baik," jelasnya.

Ketua Panpel Persipura Fachruddin Pasolo secara terpisah berharap agar seluruh pihak yang terlibat dalam penjemputan tersebut berlaku tertib.

"Kami berharap para penjemput yang akan menjadi bagian dari konvoi atau arak-arakan bisa berlaku tertib, damai dan saling menghargai antarsesama pengguna jalan raya. Karena, biasanya ada pengguna jalan yang akan terganggu. Konvoi harus tetap menghargai dan menghormati semua pemakai jalan," katanya.

Sementara itu, Ketua Persipuramania, Irawan yang akrab disapa Wantex, mengatakan pihaknya sudah menantikan kedatangan para pahlawan olahraga itu di Jayapura.

"Pasukan Persipuramania sudah tidak sabar menunggu momen itu. Kami ingin sampaikan bahwa Persipura adalah penguasa liga saat ini dan sudah meraih empat kali gelar juara," katanya.

Pria asal Makassar yang sedang mencoba peruntungan sebagai salah satu caleg di Kota Jayapura itu juga mengatakan jika saat ini hanya ada satu tim sepak bola di Indonesia yang berhasil meraih titel bintang empat.

"Ini menunjukkan bahwa Persipura-lah yang terbaik di liga Indonesia. Persipura-lah yang menjadi kebanggaan kami," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com