Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

El Shaarawy: Akhirnya...

Kompas.com - 01/07/2013, 06:53 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com — Stephan El Shaarawy bahagia karena penantiannya mencetak gol untuk tim nasional Italia bisa terwujud meskipun itu terjadi dalam drama adu penalti. Gol tersebut datang saat dia membantu Italia mengalahkan Uruguay 5-4 pada play-off perebutan tempat ketiga Piala Konfederasi, Minggu (30/6/2013).

Striker AC Milan ini kesulitan mendapatkan tempat utama di Azzurri, termasuk di event ini. Padahal, Italia sedang mengalami krisis pemain akibat cedera yang membekap para pemain utama.

El Shaarawy baru mendapat kesempatan bermain di laga terakhir ini dan dia ikut dalam adu tendangan penalti setelah skor akhir tetap imbang 2-2. Dia sukses membayar kepercayaan pelatih Cesare Prandelli dan Italia menang 3-2 dalam drama itu.

"Akhirnya... meskipun itu terjadi dalam tendangan penalti... paling tidak itu datang!" tulis pemain berusia 20 tahun ini melalui akun Twitter.

"Kepuasan yang sangat besar dan selamat untuk semuanya. Karakter yang hebat dan hati yang kuat!! Kami berada di peringkat ketiga!"

Rekan setimnya di Milan, Mario Balotelli, yang menyaksikan laga tersebut juga memberikan "kicauan" lewat Twitter selama pertandingan.

"GIGI BUFFON! Superman! :-) ya! Pemain hebat!" tulis Balotelli, yang terpaksa pulang lebih awal untuk menyembuhkan cedera paha yang dialami saat Italia melawan Brasil di laga terakhir penyisihan Grup A.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

    Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

    Timnas Indonesia
    Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

    Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

    Timnas Indonesia
    Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

    Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

    Timnas Indonesia
    Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

    Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

    Timnas Indonesia
    Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

    Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

    Timnas Indonesia
    Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

    Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

    Timnas Indonesia
    Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

    Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

    Liga Inggris
    Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

    Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

    Liga Inggris
    Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

    Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

    Liga Indonesia
    Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

    Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

    Liga Italia
    Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

    Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

    Timnas Indonesia
    Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

    Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

    Liga Inggris
    Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

    Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

    Liga Italia
    Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

    Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

    Timnas Indonesia
    Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

    Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

    Liga Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com