Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kondisi Cesc dan Soldado Meragukan

Kompas.com - 25/06/2013, 07:42 WIB

FORTALEZA, KOMPAS.com — Jelang pertandingan semifinal Piala Konfederasi melawan Italia, Spanyol dilanda kecemasan akan kondisi dua pemainnya. Francesc Fabregas dan Roberto Soldado mengalami cedera dan diragukan dapat memperkuat La Furia Roja dalam pertandingan yang akan dijadwalkan pada Kamis (27/6/2013).

"Cesc dan Soldado menjalani pemindaian MRI untuk mengevaluasi sakit di otot yang mereka alami seusai pertandingan melawan Nigeria," demikian bunyi pernyataan resmi asosiasi sepak bola Spanyol, RFEF, seperti dikutip dari situs FIFA. Meski demikian, baik Cesc maupun Soldado masih punya kemungkinan pulih tepat waktu, tergantung dari hasil pemeriksaan.

Entrenador Vicente del Bosque pun optimistis terhadap kondisi kedua pemainnya, terutama kondisi Fabregas. "Ia mengalami sedikit rasa nyeri dan akhirnya diganti," kata Del Bosque yang dalam pertandingan Spanyol melawan Nigeria menarik Cesc keluar pada menit ke-54 dan Soldado di menit ke-60.

"Sekarang tergantung dari pemeriksaan yang dilakukan oleh tim dokter. Kami hanya berjaga-jaga, walau kondisinya terlihat tak terlalu parah," imbuh Del Bosque.

Bukan hanya Spanyol, sang calon lawan Italia pun dihantui masalah cedera. Setelah Ignazio Abate dipastikan tak bisa memperkuat Italia di sisa laga Konfederasi karena tulang bahunya bergeser, pasukan Cesare Prandelli juga kehilangan Mario Balotelli.

Penyerang AC Milan ini dipulangkan ke Italia setelah didiagnosis mengalami cedera pada bagian paha. Selain itu, mereka juga masih menunggu kepastian bisa tidaknya Riccardo Montolivo bermain.

Montolivo terus mengalami mual yang kemungkinan disebabkan cedera kepala yang didapatnya saat laga melawan Brasil. Saat itu Montolivo berbenturan dengan pemain lawan, dan dinyatakan mengalami gegar otak ringan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

    Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

    Liga Indonesia
    Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

    Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

    Liga Italia
    Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

    Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

    Liga Italia
    Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

    Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

    Liga Italia
    Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

    Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

    Liga Inggris
    Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

    Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

    Sports
    Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

    Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

    Badminton
    Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

    Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

    Liga Inggris
    Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

    Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

    Badminton
    Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

    Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

    Badminton
    Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

    Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

    Timnas Indonesia
    Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

    Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

    Badminton
    Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

    Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

    Badminton
    Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

    Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

    Badminton
    Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

    Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

    Timnas Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com