Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bantai Parma, Inter Ancam Tim Papan Atas

Kompas.com - 08/01/2012, 04:38 WIB

MILAN, KOMPAS.com - Kebangkitan Inter Milan berlanjut. "I Nerazzurri" pesta lima gol tanpa balas saat menjamu Parma dalam laga lanjutan Liga Serie-A, Sabtu atau Minggu (8/1/2012) dini hari WIB. Diego Milito menjadi bintang lapangan dengan mencetak dua gol dan satu assist.

Tambahan tiga angka ini mendekatkan Inter dengan Lazio yang menempati posisi keempat. Inter hanya terpaut satu angka dari Lazio yang mengoleksi 30 poin. Bahkan, tren positif Inter ini mulai mengancam tiga tim teratas, yakni Juventus, AC Milan, dan Udinese. Juventus sementara memimpin klasemen dengan nilai 34, sama dengan nilai Milan. Sementara, kekalahan itu membuat Parma tetap tertahan di posisi ke-13 dengan 19 angka.

Inter sudah membuat pertahanan Parma kocar-kacir pada menit ke-2. Kerja sama Thiago Motta dengan Ricardo Alvarez diakhiri oleh eksekusi Giampaolo Pazzini yang sayangnya masih melenceng ke sisi kiri gawang Parma.

Tuan rumah akhirnya unggul pada menit ke-13. Umpan silang Alvarez dari sisi kiri lansung disambar oleh Diego Milito dengan sontekan kaki kanannya. Kiper Parma, Antonio Mirante, tak melihat pergerakan Milito. Ia pun hanya bisa terkejut saat bola sudah masuk ke gawangnya.

Gawang Parma kembali bergetar pada menit ke-18. Kali ini, Thiago Motta yang membuat Mirante tak berdaya. Memanfaatkan bola liar, Motta langsung melepaskan tembakan kaki kiri dari luar kotak penalti yang tak mampu diredam oleh Mirante.

Sebastion Giovinco coba untuk memperkecil ketertinggalan timnya lewat eksekusi tendangan bebas. Bola memang mengarah ke ke gawang dan dalam posisi yang sulit buat Julio Cesar, namun kiper asal Brasil itu masih mampu menghalaunya dan hanya memberikan sepak pojok untuk tim tamu.

Justru Inter yang mampu memperbesar keunggulan mereka pada menit ke-42, lagi-lagi lewat Milito. Pemain asal Argentina ini berhasil menyambar umpan dari Maicon dengan sundulannya. Bola melaju mulus ke dalam gawang tanpa bisa dihalau oleh Mirante. Gol ini jadi penutup akhir babak pertama.

Sempat menekan di awal babak kedua, Parma justru harus terima gawangnya kembali kebobolan pada menit ke-57. Milito berkontribusi penting dalam terciptanya gol ini. Umpan terobosan yang ia lepaskan berhasil dimanfaatkan oleh Giampaolo Pazzini untuk mencetak gol pertamanya dalam laga ini.

Parma sebenarnya mampu mendapatkan satu gol di menit ke-74 berkat gol bunuh diri Javier Zanetti. Namun, gol ini dianulir wasit karena sebelum Zanetti melakukan bunuh diri, salah satu pemain Parma telah berada dalam posisi offside.

Tim tamu kembali mendapat peluang pada menit ke-75. Menerima umpan Jonathan Biabiany, Massimo Gobbi melepaskan tembakan first time dengan kaki kirinya. Beruntung bagi Inter, Julio Cesar masih sigap dalam menghalau bola.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Badminton
Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Liga Indonesia
Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Badminton
Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com