Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penalti Hemed Gagalkan Kemenangan Valencia

Kompas.com - 16/10/2011, 00:56 WIB

MALLORCA, KOMPAS.com - Kemenangan Valencia yang sudah di depan mata sirna. Striker Real Mallorca, Tomer Hemed, mencetak gol di menit ke-90 lewat titik putih dan memaksa Valencia harus puas bermain imbang 1-1 dalam pertandingan lanjutan Liga BBVA, Sabtu (15/10/2011).

Hasil ini membuat Valencia gagal naik ke posisi kedua dan tertahan di peringkat ke-4 klasemen sementara dengan 14 poin. Sementara untuk Mallorca, tambahan satu poin ini mengantarkan mereka ke posisi sembilan dengan 8 poin.

Valencia sebenarnya mampu mendominasi laga di babak pertama. Ini terlihat dari data statistik penguasaan bola dan juga jumlah tendangan ke arah gawang. Sepanjang babak pertama, Valencia menguasai 71 persen penguasaan bola. Mereka pun mampu melepaskan tujuh kali percobaan dan tiga di antaranya mampu mengarah ke gawang.

Namun, Valencia hanya mampu memanfaatkan satu dari semua peluang yang ada. Memanfaatkan bola muntah hasil tendangan Victor Ruiz, Adil Rami berhasil menceploskan bola ke dalam gawang yang sudah tak terjaga.

Mallorca mencoba bangkit di babak kedua. Hingga sepuluh menit setelah jeda, tuan rumah berhasil melepaskan tiga kali percobaan. Namun sayang, peluang yang didapat oleh Victor dan Tomer Hemed masih belum menemui sasaran.

Valencia bukan tanpa peluang. Lewat aksi Pablo Hernandez, Valencia mampu mengancam gawang Mallorca. Beruntung bagi tuan rumah, kiper Dudu Aouate berhasil menyelamatkan gawangnya dari kebobolan.

Tuan rumah terus berusaha untuk mencuri gol demi menyamakan kedudukan. Tetapi, peluang yang didapat oleh Hemed dan Michael Pereira gagal dikonversikan menjadi gol.

Petaka bagi Valencia terjadi di menit ke-90. Pemain pengganti Mehmet Topal memberikan hukuman penalti kepada Mallorca setelah melakukan handsball di kotak terlarang. Hemed yang ditunjuk sebagai algojo Mallorca berhasil melaksanakan tugasnya dengan baik dan membuat pertandingan berakhir imbang 1-1.

Susunan pemain
Mallorca
: Dudu Aouate, Ivan Ramis, Chico, Pedro Bigas, Gianni Zuiverloon (Pablo Cendros 47), Jose Luis Marti, Tomas Pina (Sergio Tejera), Gonzalo Castro, Pereira, Tomer Hemed, Víctor Casadesus (Alejandro Alfaro 77)

Valencia: Vicente Guaita, Victor Ruiz, Adil Rami, Jordi Alba, Bruno, Daniel Parejo (Mehmet Topal 79), David Albelda, Pablo Piatti (Sofiani Feghouli 63), Pablo Hernandez, Roberto Soldado (Aritz Aduritz 84), Sergio Canales

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

Liga Indonesia
Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Liga Inggris
Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Liga Indonesia
Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Liga Indonesia
Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Liga Inggris
Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Bundesliga
Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Liga Indonesia
Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Liga Spanyol
Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com