Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditahan Gijon, Valencia Terancam Villarreal

Kompas.com - 20/02/2011, 01:49 WIB

VALENCIA, KOMPAS.com — Valencia hanya mendulang hasil imbang 0-0 saat menjamu Sporting Gijon pada lanjutanpertandingan Liga BBVA di Mestalla, Sabtu (19/2/2011). Dengan hasil tersebut, Valencia masih duduk di tempat ketiga dengan 48 poin, atau unggul lima angka dari pesaing terdekat, Villarreal.

Tampil di kandang sendiri, Valencia tak kesulitan mengendalikan permainan. Namun, Gijon mampu bertahan dengan baik sehingga Valencia kesulitan menciptakan ruang tembak di kotak penalti.

Valencia kemudian mencoba melakukan eksekusi dari luar kotak penalti. Namun, usaha ini juga tak membuahkan hasil sesuai harapan.

Pada menit ke-12 dan ke-31, misalnya, Marius Stankevicius dan Jeremy Mathieu, bergantian melepaskan tembakan jarak jauh. Namun, eksekusi mereka meleset dari sasaran.

Meski tak membuahkan gol, tekanan Valencia mampu melumpuhkan daya serang Gijon, gawang mereka nyaris tak mendapat ancaman.

Valencia mengawali babak kedua, dengan pendekatan sama seperti sebelumnya. Setelah tanpa hasil, Unai Emery menarik Damian Dominguez dan memasukkan Roberto Soldado untuk menambah kualitas lini serang pada menit ke-55.

Valencia kemudian berhasil memperbaiki kualitas eksekusi. Namun, usaha mereka juga tak membuahkan gol akibat ulah kiper Ivan Pichu.

Pada menit ke-60 dan ke-68, misalnya, Soldado dan Jeremy Mathieu bergantian melepaskan tembakan akurat yang bisa dimentahkan Pichu.

Di sisi lain, Gijon juga mengalami perbaikan dalam penciptaan peluang. Namun, usaha mereka juga gagal membuahkan gol.

Pada menit ke-56, misalnya, Gaston Sangoy melepaskan tembakan dari luar kotak penalti, yang meleset dari sasaran.

Selama 90 menit, Valencia menguasai bola sebanyak 72 persen dan menciptakan dua peluang emas dari 12 percobaan. Adapun tim tamu melepaskan tujuh tembakan tanpa satu pun membahayakan gawang Valencia.

Susunan pemain: Valencia: Vicente Guaita Panadero; Ricardo Costa, Marius Stankevicius, Jeremy Mathieu, Miguel; Alberto Costa, Mehmet Topal, Juan Mata (Pablo 69), Joaquin; Aritz Aduriz (Jonas  79), Alejandro Damian Dominguez (Roberto Soldado 55).

Gijon: Ivan Pichu; Ivan Soto, Alberto Botia, Roberto Canella, Alberto Ramos; Nacho Cases, Sebastien Eguren, Diego Castro Gimenez (Jose Angel  89), Miguel de las Cuevas (Nacho Novo  83); Gaston Sangoy (Mate Bilic 72), Andre Castro.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com