Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Crouch Pilih Tak Ditemani Wanita Seksi

Kompas.com - 23/05/2010, 08:42 WIB

LONDON, KOMPAS.com — Punya pacar cantik dan seksi ternyata bisa bikin repot. Itu sebabnya striker Inggris, Peter Crouch, meminta pacarnya, Abbey Clancy, tak mengikutinya ke Afrika Selatan untuk menonton Piala Dunia.

Alasan Crouch sederhana saja dan masuk akal. Kalau Clancy menemaninya selama satu bulan di sana, konsentrasinya membela Inggris bisa saja pecah. Ia masih ingat betul bagaimana pasangan pesepak bola atau dikenal dengan sebutan WAG menjadi sorotan di Piala Dunia 2006 Jerman. Waktu itu, Inggris kalah pada perempat final melawan Portugal.

Banyak orang menganggap bahwa kekalahan Inggris waktu itu merupakan akibat dari keberadaan WAG di sekitar pemain. Setelah kejadian itu, para pemain seperti Rio Ferdinand pun menyadari bahwa keberadaan pasangan itu membuat mereka seperti tontonan sirkus.

Yah, maklumlah, para WAG itu pasti cantik dan tampil serba glamor. Semua mata pasti akan tertuju kepada mereka. Banyak orang akan berusaha mendekati mereka, sekadar meminta tanda tangan atau berfoto bersama. Fotografer media massa pun tak akan melewatkan kesempatan langka ini.

Itu sebabnya, Crouch menolak membawa pacarnya karena ia ingin fokus memenangi laga bersama Inggris. "Aku akan senang melihat pacarku, tapi kami punya waktu empat pekan untuk berusaha dan meraih sesuatu yang akan menjadi bagian dalam sisa hidupmu," kata Crouch seperti dikutip Mirror Football.

"Kami semua dapat menghadapi situasi tanpa ditemani orang-orang yang paling kami cintai dalam waktu lama demi peluang memenangi Piala Dunia. Di rumah, Anda menemui istri setiap kali pulang dari sesi latihan atau pertandingan dan itu tidak memengaruhi pemain sama sekali," tambahnya.

"(Di Piala Dunia) orang-orang ingin mengambil foto dan berusaha seperti itu. Inilah hal yang dapat mengganggu. Aku tidak setuju mereka ada di sana. Namun jika mereka ke sana untuk difoto, maka itu akan seperti sebuah pertunjukan sirkus besar. Hanya empat pekan di Piala Dunia. Jadi, sebaiknya tinggalkanlah mereka di rumah," ucap pemain Tottenham Hotspur itu.

Sementara itu, Pelatih Fabio Capello sudah membolehkan para istri dan teman kencan pemain untuk menemani mereka di Afsel. Syaratnya cuma satu, mereka hanya boleh bertemu setelah pertandingan. Cukup adil, kan?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com