Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Torres Pimpin The Reds Taklukkan Sunderland

Kompas.com - 17/08/2008, 02:09 WIB

SUNDERLAND, MINGGU - Fernando Torres memimpin Liverpool meraih hasil memuaskan pada laga perdana Premier League musim 2008/09. Tandang ke Stadium of Light untuk melawan Sunderland, Minggu (17/8) dini hari WIB, striker dengan julukan El Nino tersebut mencetak sebuah gol untuk menyegel kemenangan 1-0 bagi The Reds.

Pada duel tersebut, Liverpool cukup kesulitan menembus barisan pertahanan tuan rumah. Meskipun bermain dengan kekuatan terbaiknya, The Merseyside harus menunggu sampai menit ke-83 untuk mengoyak jala The Black Cats, ketika bola tendangan keras Torres tak bisa dihalau Craig Gordon.

Dalam duel ini, kedua tim memainkan seluruh pemain yang mereka beli pada bursa transfer musim panas yang masih bergulir. Sunderland memberikan kesempatan kepada Pascal Chimbonda, Steed Malbranque, Teemu Tainio dan El-Hadji Diouf melakukan debutnya, begitu pun dengan Liverpool yang memainkan striker Robbie Keane.

Bermain di hadapan publiknya, Sunderland tampil cukup percaya diri. Tim besutan Roy Keane tersebut tak gentar dengan nama besar The Reds, meskipun "si Merah" itu datang ke Stadium of Light dengan membawa seluruh amunisinya.

Buktinya, pada menit kelima Sunderland telah membuat kubu Liverpool terhenyak. Lewat serangan cepat, bek Sami Hyypia melakukan kesalahan cukup fatal karena sundulannya tak terlalu sempurna saat ingin menghalau bola. Beruntung, rekannya bisa mengamankan si kulit bundar sebelum dikuasai Diouf.

Setelah mengalami cukup banyak tekanan di 15 menit pertama, Liverpool mulai bangkit. Kapten Steven Gerrard yang sudah bisa merumput lagi usai sembuh dari cedera, dengan baik menjalankan tugasnya sebagai pengatur serangan.

Meskipun tim besutan Rafael Benitez tersebut berhasil mengendalikan permainan, tetapi mereka sangat kesulitan mencari celah untuk mencetak gol. Alhasil, sampai dengan babak pertama usai skor tetap imbang tanpa gol.

Pada babak kedua, Benitez memasukkan Xabi Alonso untuk menambah daya dobrak timnya. Strategi tersebut menunjukkan hasil positif karena The Kop terus membombardir pertahanan The Black Cats yang tampil cukup solid sepanjang 45 menit pertama.

Akhirnya, kerja keras Liverpool yang mengandalkan duet Torres-Keane membuahkan hasil pada menit ke-83. Torres membuktikan dirinya sebagai striker dengan naluri gol yang sangat tajam, karena ketika mendapat sedikit ruang untuk melepaskan tembakan, pemain Spanyol tersebut berhasil melakukannya dengan sempurna.

Bola tendangan keras kaki kanan mantan pemain Atletico Madrid tersebut dari tepi kotak penalti meluncur deras ke pojok gawang. Usaha Gordon untuk menghalau laju bola sia-sia sehingga jala gawangnya bergetar, dan Liverpool pun unggul 1-0 yang bertahan sampai pertandingan usai.

Dengan kemenangan Liverpool itu, maka dua dari para The Big Four di Premier League meraih sukses di pekan pertama. Sebelumnya, Arsenal juga menang tipis 1-0 lewat gol Samir Nasri, saat melawan West Bromwich Albion. Sementara  itu, Chelsea dan Manchester United baru akan tampil pada Minggu (17/8) malam ini. (LOU)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesai Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesai Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com