Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Kompas.com - 03/06/2024, 20:31 WIB
Adil Nursalam,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Trofi juara Liga 1 2023-2024 kini telah terpajang di lemari piala milik Persib, di Persib Store, Jl. Sulanjana Bandung. 

Bobotoh mulai Senin (3/6/2024) bisa melihat secara langsung atau berfoto dengan koleksi piala juara Persib sambil berbelanja merchandise resmi Maung Bandung.

Seperti diketahui, Persib Bandung berhasil meraih gelar juara ketiga di era profesional kompetisi Liga Indonesia usai mengatasi perlawanan Madura United dalam final Championship Series Liga 1 2023-2024. 

Maung Bandung membekuk Madura United dengan skor agregat 6-1. Pada final leg pertama Persib menang 3-0, Minggu (26/5/2024), di Stadion Si Jalak Harupat. 

Lalu, pada final leg kedua pasukan Bojan Hodak kembali membekuk Madura United dengan skor 3-1, Jumat (31/5/2024), di Gelora Bangkalan. 

Baca juga: Persib Juara Liga 1, Rahasia Bojan Hodak Benahi Maung Bandung

Head of Communication PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Adhi Pratama, menerangkan, selain bisa berfoto dengan trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh juga dapat berpose dengan piala-piala lainnya. 

Ada trofi juara Liga Indonesia 1994-1995 dan piala Indonesia Super League (ISL) 2014.

“Jadi nanti seluruh Bobotoh, seluruh konsumen bisa lihat langsung, bisa foto-foto piala dan koleksi piala yang lain,” kata Adhi. 

“Kami pun kemarin Alhamdulillah bisa menyimpan piala juara Liga Indonesia 1994, ditaruh di sini biar lihat perjuangan Persib.”

“Mulai dari tahun 1994, 2014, dan paling terbaru 2024. Piala-piala yang lain termasuk Piala Presiden 2015 juga ada di sini,” tutur Adhi menjelaskan. 

Baca juga: Persib Juara, Siasat Redam Francisco Rivera Pemain Terbaik Liga 1 2023-2024

Lemari trofi yang dimiliki Persib Bandung di Persib Store Jl Sulanjana Bandung. Piala Liga 1 2023-2024 yang berhasil dimenangkan, sudah dipajang di sana per Senin (3/6/2024). KOMPAS.com/ADIL NURSALAM Lemari trofi yang dimiliki Persib Bandung di Persib Store Jl Sulanjana Bandung. Piala Liga 1 2023-2024 yang berhasil dimenangkan, sudah dipajang di sana per Senin (3/6/2024).

Sebelumnya, piala Liga 1 2023-2024 sudah diarak di Kota Bandung, dalam momen penyambutan skuad Persib, sehari setelah pertandingan leg kedua final, Sabtu (1/6/2024).  

Kota Bandung menjadi lautan biru ketika publik antusias menyambut Ciro Alves dkk dan piala Championship Series Liga 1 2023-2024 yang terus mereka angkat berkali-kali. 

Piala tersebut diarak dari Gerbang Tol Pasteur hingga Gedung Sate. Rombongan tim lantas dijamu oleh Pemerintah Jawa Barat. 

“Sebenarnya Piala itu sudah ada di Bandung pas ketika pawai, ketika tim dari Bangkalan ke Surabaya, Halim, Bandung. Sekarang sudah ada di Bandung,” papar Adhi. 

“Perlu ada penyimpanan khusus (untuk piala). Setelah selesai semua sekarang disimpan perdana di Persib Store,” katanya menyambung. 

Baca juga: Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Adhi merasa yakin ada banyak Bobotoh yang ingin melihat dari dekat koleksi piala Persib.

Stok jersey Persib musim 2023-2024 pun kembali tersedia dan bisa dipesan Bobotoh.

“Ya per hari ini Bobotoh sekalian belanja, kan saya yakin yang kemarin belum mendapatkan jersey Persib.”

“Ada beberapa yang sudah ready stock. Melihat trofi secara langsung berfoto mengabadikan konsumen dengan piala tersebut,” ujar Adhi. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengakuan Harry Kane Terkait Timnas Inggris di Piala Eropa 2024

Pengakuan Harry Kane Terkait Timnas Inggris di Piala Eropa 2024

Internasional
Jelang Indonesia vs Filipina: Catatan Garuda Asia, Keyakinan Evandra di Lini Tengah

Jelang Indonesia vs Filipina: Catatan Garuda Asia, Keyakinan Evandra di Lini Tengah

Timnas Indonesia
Fan Zone Stuttgart, Penuh Hiburan dan Mengutamakan Kenyamanan

Fan Zone Stuttgart, Penuh Hiburan dan Mengutamakan Kenyamanan

Internasional
Marvo van Basten Kritik Aturan Offside Terkait Gol Romelu Lukaku

Marvo van Basten Kritik Aturan Offside Terkait Gol Romelu Lukaku

Internasional
Milomir Seslija Isi Jeda Waktu dengan Menonton Laga-laga Piala Eropa

Milomir Seslija Isi Jeda Waktu dengan Menonton Laga-laga Piala Eropa

Internasional
Tujuh Penyusup Masuk ke Lapangan: Bernardo Silva Santai, Martinez Meradang

Tujuh Penyusup Masuk ke Lapangan: Bernardo Silva Santai, Martinez Meradang

Internasional
Spanyol Siap Hadapi Kemungkinan Lawan Jerman di 8 Besar Euro 2024

Spanyol Siap Hadapi Kemungkinan Lawan Jerman di 8 Besar Euro 2024

Internasional
Euro 2024: Usai Bantu Belgia Menang, De Bruyne Enggan Bahas Pensiun

Euro 2024: Usai Bantu Belgia Menang, De Bruyne Enggan Bahas Pensiun

Internasional
PSBS Tak Gentar Lawan Persib pada Laga Pembuka Liga 1 2024-2025

PSBS Tak Gentar Lawan Persib pada Laga Pembuka Liga 1 2024-2025

Liga Indonesia
Kroasia Vs Italia: Bojan Hodak Bicara Serangan kepada Pelatih Vatreni

Kroasia Vs Italia: Bojan Hodak Bicara Serangan kepada Pelatih Vatreni

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Swiss Vs Jerman di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Swiss Vs Jerman di Euro 2024

Internasional
Skotlandia Vs Hongaria: Pembuktian Mentalitas Tartan Army

Skotlandia Vs Hongaria: Pembuktian Mentalitas Tartan Army

Internasional
Arthur Irawan Bahas Euro 2024: Jerman Main Bagus, Spanyol Luar Biasa

Arthur Irawan Bahas Euro 2024: Jerman Main Bagus, Spanyol Luar Biasa

Internasional
Bruno Fernandes Memuja Assist Ronaldo, Arti dari Sebuah Kemurahan Hati

Bruno Fernandes Memuja Assist Ronaldo, Arti dari Sebuah Kemurahan Hati

Internasional
Swiss Vs Jerman: Nagelsmann Kritik Lapangan, Bellingham Hampir Jadi Korban

Swiss Vs Jerman: Nagelsmann Kritik Lapangan, Bellingham Hampir Jadi Korban

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com