Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Kompas.com - 18/05/2024, 19:45 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - Persib Bandung semakin "menggila" saat melawan Bali United pada pertandingan kedua semifinal Championship Serie di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Sabtu (18/5/2024).

Setelah Persib unggul lebih dulu lewat gol Ciro Alves pada menit ke-30, Maung Bandung kembali membobol gawang Bali United berselang 8 menit kemudian. 

Gol kedua diciptakan Febri Hariyadi. Lewat serangan balik, Febri mendapatkan bola dari Ciro Alves. 

Febri lalu membawa bola ke dalam kotak penalti. Dia lalu melepaskan tembakan mendatar yang tak mampu dibendung kiper Bali United, Adilson Maringa. 

Febri tampak merayakan golnya dengan emosional. Hal itu wajar karena Febri berhasil membayar lunas kepercayaan pelatih setelah sempat banyak dicadangkan musim ini. 

Gol tersebut membuat Persib untuk sementara unggul 3-1 secara agregat.

Pemenang dalam laga ini otomatis lolos ke babak final.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com