Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Kompas.com - 12/05/2024, 10:00 WIB
Aliyah Shifa Rifai,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, memastikan PSSI akan segera bertemu dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, terkait pembahasan kontrak di bangku kepelatihan timnas.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir sebelumnya telah memberikan kode untuk memperpanjang kontrak Shin Tae-yong melalui akun Instagram pribadinya.

Dalam sebuah unggahan video, Erick Thohir mengajak Shin Tae-yong untuk tetap melatih timnas Indonesia.

Seperti diketahui, Shin Tae-yong sukses mencapai target yang diberikan PSSI untuk bisa membawa timnas U23 Indonesia lolos ke babak delapan besar Piala Asia U23 2024.

Bahkan, juru taktik berusia 53 tahun itu berhasil melebihi target yang telah diserahkan PSSI. Shin Tae-yong mampu membawa skuad Garuda Muda melaju hingga semifinal Piala Asia U23 2024.

Baca juga: Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Shin Tae-yong bersama anak asuhnya finis di posisi keempat Piala Asia U23 2024 dan melanjutkan perjuangan di laga playoff melawan Guinea unuk merebut tiket Olimpiade Paris 2024.

Dalam pertandingan tersebut, skuad Garuda Muda harus menelan kekalahan 0-1 dari Guinea sehingga gagal melajut ke Olimpiade Paris 2024.

Namun, PSSI tetap akan memperpanjang kontrak Shin Tae-yong, sesuai dengan capaian target yang telah dibebankan kepadanya.

Arya Sinulingga memastikan PSSI akan segera menemui Shin Tae-yong mengenai pembahasan kontrak.

Menurut Arya, PSSI bakal melakukan cukup banyak negosiasi dengan Shin Tae-yong demi membidik target-target baru bagi skuad Merah Putih.

"Kami pasti akan bertemu dalam waktu dekat. Pasti, dan kami akan bernegosiasi dalam banyak hal," ujar Arya, seperti dikutip dari BolaSport.

Baca juga: Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Kontrak Shin Tae-yong akan diperpanjang sampai masa kepengurusan Erick Thohir sebagai Ketua Umum PSSI berakhir.

Lebih lanjut, Arya mengatakan Erick Thohir tidak ingin membuat kontrak di luar masa jabatannya di PSSI agar tidak menjadi beban bagi ketua umum selanjutnya.

"Kepengurusan batasnya sampai 2027, maka Shin Tae-yong pun kontraknya akan sampai 2027," kata Arya.

"Pak Erick sebagai Ketua Umum tidak pernah ingin membuat kontrak di luar dari kepengurusan dia. Karena kami tidak tahu, jangan nanti kepengurusan Pak Erick menjadi beban bagi ketum berikutnya," kata Arya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com