Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Kompas.com - 09/05/2024, 10:00 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - Kejuaraan otomotif bertajuk IMI X IOF Challenge 2024 akan digelar di Sirkuit Purangga Park, Kebumen, Jawa Tengah pada 10-12 Mei 2024.

Even ini terselenggara berkat kolaborasi Ikatan Motor Indonesia (IMI) dengan Indonesia Off-road Federation (IOF). 

IMI X IOF Challenge 2024 memperebutkan total hadiah ratusan juta rupiah beserta trofi juara.

Ada dua kategori yang dipertandingkan dalam IMI X IOF Challenge 2024 yakni IMI Adventure Offroad Non Winching yang terdiri dari kelas G1, G2, G3, dan G4.

Kemudian IOF Adventure Offroad Winching yang terbagi dalam kelas Adventure Offroad Individual Winching (Kelas FFA) dan Adventure Offroad Team Winching (beregu).

“Sejauh ini sudah ada 50 starting yang terdaftar, dan masih akan bertambah lagi mengingat waktu pelaksanaan yang masih beberapa hari lagi. IMI X IOF Challenge 2024 menjadi ajang bagi para offroader untuk menunjukkan kemampuan dan ketangguhan mereka," kata Ketua Umum IMI Bambang Soesatyo.

Baca juga: Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

"Khususnya dalam menaklukkan medan offroad yang menantang. Para peserta akan diuji kemampuannya dalam navigasi, teknik mengemudi, dan kerja sama tim,” jelas pria yang juga menjabat sebagai Ketua MPR RI tersebut.

Selain itu, lelaki yang karib disapa Bamsoet tersebut mengatakan IMI X IOF Challenge 2024 juga mempromosikan Purangga Park ke masyarakat luas untuk datang ke Kebumen.

Hal ini buat meningkatkan ekonomi warga sekitar di kawasan tersebut.

“Sehingga masyarakat luas akan semakin banyak lagi yang datang ke Purangga Park. IMI X IOF Challenge 2024, maupun berbagai kejuaraan otomotif lainnya dapat memberikan multiplier effect economy yang signifikan bagi masyarakat di sekitar lokasi sirkuit. Sehingga dapat berkontribusi meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat,” ucapnya.

Pernyataan serupa diucapkan Sekretaris Jenderal IOF, Joko Permana.

Pria yang juga merupakan offroader nasional tersebut sangat yakin IMI X IOF Challenge 2024 berjalan seru.

"Event ofrroad bertajuk IMI X IOF Challenge 2024 akan menghadirkan tantangan yang luar biasa dan petualangan yang tak terlupakan. Ini menjadi momen yang sangat dinanti-nantikan bagi kedua komunitas offroad di Indonesia," ujar Joko.

"Dengan adanya IMI x IOF Challenge 2024 yang menyuguhkan regulasi berbeda dalam event yang terbagi dalam dua hari ini, tentu akan membuat peserta antusias dan harap-harap cemas dalam menyiapkan kendaraan menyambut balapan (non winching dan winching). Pastinya suasana balapan akan seru dan meriah," Joko melanjutkan.

Dukungan dari pihak-pihak terkait juga menjadikan gelaran ini semakin meriah, antara lain IMI Jateng, IMI Kab. Kebumen, IOF Pengda Jateng, IOF Pengcab Kebumen, KONI, KORMI, SportEve Club, JACK, Lamban Garage, Galena, T4C, Jeep Tour Adventure Kebumen, Red Jersey, Hayu Oprud dan pastinya Purangga Park.

Selain balapan offroad, penyelenggara juga akan menampilkan kesenian daerah, performa band, bakti sosial, kuliner khas lokal yang disajikan para UMKM dan masyarakat setempat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Liga Indonesia
DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

Sports
Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Sports
Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Liga Spanyol
Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Liga Indonesia
Saat Sancho Sulit Pulih dari Serangan Rasis di Final Euro 2020...

Saat Sancho Sulit Pulih dari Serangan Rasis di Final Euro 2020...

Internasional
Tim Atletik Indonesia Berprestasi di China, Raih 2 Medali

Tim Atletik Indonesia Berprestasi di China, Raih 2 Medali

Sports
Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Liga Indonesia
Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Internasional
Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Liga Indonesia
Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com