Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Kompas.com - 09/05/2024, 05:33 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - Kiper Bayern Muenchen, Manuel Neuer, mengaku kehilangan kata-kata setelah timnya gagal lolos ke final Liga Champions 2023-2024.

Bayern takluk 1-2 dari Real Madrid pada semifinal leg kedua di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (8/5/2024) atau Kamis dini hari WIB.

Langkah Die Roten akhirnya terhenti pada semifinal karena kalah secara agregat dengan skor 3-4.

Baca juga: Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

"Siapapun yang pernah bermain sepak bola, tahu bagaimana perasaan saya saat ini. Rasanya sangat pedih kami tersingkir pada menit-menit akhir setelah unggul 1-0 hingga menit ke-85," ungkap Neuer.

"Kami hanya tinggal selangkah lagi untuk ke London, melihat kami berada di final, dan kini saya kehilangan kata-kata," tutur kiper asal Jerman tersebut menambahkan.

Di depan pendukung tuan rumah, Bayern mampu tampil mengejutkan karena unggul terlebih dulu berkat gol Alphonso Davies pada menit ke-68.

Pelatih Madrid, Carlo Ancelotti, kemudian melakukan perubahan untuk menyelamatkan Los Blancos dari kekalahan.

Dia memasukkan Luka Modric pada menit ke-69, Mato Joselu (81'), dan Brahim Diaz (81').

Ancelotti melakukan perubahan yang tepat. Joselu mampu mencetak gol pada menit ke-88.

Gol Joselu tersebut tercipta karena blunder Neuer yang tak sempurna menangkap bola dari tendangan Vinicius Junior.

Bola yang terlepas dari tangan Vini, langsung direbut oleh Joselu dan menceploskan si kulit bulat ke gawang Die Roten.

Tuan rumah berbalik unggul setelah Joselu mencetak gol keduanya pada menit ke-90+1. Wasit meninjau VAR karena ada potensi offside, tetapi video menunjukkan Joselu dalam posisi onside.

Para pemain Real Madrid merayakan keberhasilan lolos ke final Liga Champions 2023-2024 usai mengalahkan Bayern Muenchen di Stadion Santiago Bernabeu, Kamis (9/5/2024) dini hari WIB. Real Madrid menang dengan agregat 4-3. (Photo by OSCAR DEL POZO / AFP)AFP/OSCAR DEL POZO Para pemain Real Madrid merayakan keberhasilan lolos ke final Liga Champions 2023-2024 usai mengalahkan Bayern Muenchen di Stadion Santiago Bernabeu, Kamis (9/5/2024) dini hari WIB. Real Madrid menang dengan agregat 4-3. (Photo by OSCAR DEL POZO / AFP)

Matthijs de Ligt menolak anggapan Neuer sebagai biang dari kekalahan Bayern.

Bek asal Belanda tersebut justru menilai Neuer sebagai pahlawan karena mampu menggalkan sejumlah peluang dari Madrid.

"Sangat mudah (menyalahkan Neuer). Namun, saya juga melihat penyelamatan dia pada babak pertama saat menggagalkan umpan Vinicius Junior. Penyelamatan berkelas," puji De Light.

"Hal yang sama terjadi pada babak kedua. Tetapi hal itu (blunder) bisa terjadi. Hanya kurang beruntung," jelas De Light.

Harus diakui, Neuer memang tampil luar biasa. Bayern bisa saja kebobolan lebih dari dua gol jika Neuer tidak tampil gemilang di bawah mistar gawang.

Menurut catatan UEFA, Neuer melakukan 6 penyelamatan pada laga ini. Angka tersebut lebih banyak dari torehan kiper Real Mardrid, Andriy Lunin, yang mencatat 4 saves.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

Liga Indonesia
Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Badminton
Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Badminton
Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Liga Indonesia
Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Sports
Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Timnas Indonesia
Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liga Inggris
Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Liga Spanyol
Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Liga Lain
5 Pemain Tambahan Bergabung dengan Timnas U20 di Italia

5 Pemain Tambahan Bergabung dengan Timnas U20 di Italia

Liga Indonesia
Desain Baru Sarung Tangan Resmi UFC, Beri Kenyamanan untuk Fighter

Desain Baru Sarung Tangan Resmi UFC, Beri Kenyamanan untuk Fighter

Sports
Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Liga Spanyol
Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Timnas Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com