Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Uzbekistan Sebut Timnas U23 Indonesia Tampil Sangat Baik

Kompas.com - 30/04/2024, 06:42 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Gelandang Uzbekistan, Abdurauf Buriev, menyebut timnas U23 Indonesia bermain sangat baik dalam semifinal Piala Asia U23 2024.

Uzbekistan mengalahkan timnas Indonesia dengan skor 2-0 dalam semifinal Piala Asia U23 2024.

Bertanding di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Senin (29/4/2024), dua gol Uzbekistan lahir melalui aksi Husain Norchaev (68’) dan Pratama Arhan (86’ gol bunuh diri).

Dengan demikian, Uzbekistan pun berhak melaju ke final Piala Asia U23 2024 sekaligus menyegel satu tempat di Olimpiade Paris 2024.

Baca juga: Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Jatuh Garuda dan Pergantian Efektif Lawan

Selepas pertandingan, Abdurauf Buriev tetap memberikan apresiasi kepada timnas U23 Indonesia yang mampu memperlihatkan permainan apik.

Timnas U23 Indonesia memang tampil cukup baik, terutama dalam menggalang pertahanan. Skuad Garuda Muda bahkan menjadi tim pertama di Piala Asia U23 2024 yang mampu membuat Uzbekistan buntu pada babak pertama.

Seperti diketahui, babak pertama laga semifinal Piala Asia U23 2024 antara Indonesia vs Uzbekistan berakhir dengan kedudukan 0-0.

“Indonesia bermain sangat baik, tetapi kami yang memenangi laga,” kata Buriev, dikutip dari laman resmi AFC.

“Kami bakal melakukan yang terbaik dalam mempersiapkan diri untuk laga final,” ujar pemain berumur 21 tahun itu.

Baca juga: Indonesia Vs Uzbekistan: Gol Dianulir, Ferarri Nilai Ada Kejanggalan

Buriev mengungkapkan bahwa keberhasilan tim melangkah ke final Piala Asia U23 2024 dipersembahkan untuk para penggemar Uzbekistan.

Nantinya, Uzbekistan bakal menghadapi Jepang dalam final Piala Asia U23 2024 di Stadion Jassim bin Hamad pada Jumat (3/5/2024).

“Kami mendedikasikan kemenangan kami untuk para penggemar dan masyarakat kami,” ucapnya.

“Meskipun kami mencapai target kami, kami masih memiliki final yang harus dipersiapkan,” tutur dia menambahkan.

Baca juga: Hasil Indonesia Vs Uzbekistan 0-2: Drama VAR-Kartu Merah, Garuda ke Perebutan Peringkat Ketiga

Sementara itu, Buriev menyambut positif keberhasilan Uzbekistan melangkah ke Olimpiade Paris 2024.

“Ini adalah momen besar dalam karier saya (lolos Olimpiade),” ucap sang pemain FC Olympic itu.

“Namun, saya tidak bisa berkata apa-apa karena itu adalah pertandingan yang sangat emosional dan kami masih memiliki satu laga yang mesti dipersiapkan.”

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com