Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Kompas.com - 24/04/2024, 06:59 WIB
Aliyah Shifa Rifai,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Laga tunda pekan ke-29 Liga Inggris 2023-2024 menampilkan kemenangan besar Arsenal vs Chelsea dengan skor akhir 5-0. Hasilnya, Arsenal masih memuncaki urutan pertama klasemen Liga Inggris 2023-2024.

Duel Arsenal vs Chelsea bergulir di Stadion Emirates pada Rabu (24/4/2024) dini hari WIB.

Statistik menunjukkan keunggulan Arsenal yang mampu melepaskan 27 tembakan dan 10 tendangan tepat sasaran ke gawang Chelsea.

Baca juga: Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

The Gunners, julukan Arsenal, membuka laga dengan gol Leandro Trossard (4’). Selanjutnya, jarak skor semakin diperjauh oleh Ben White (52’, 70’) dan eks pemain Chelsea, Kai Havertz (57’, 65’).

Dengan hasil ini, Arsenal mampu bertahan di urutan pertama klasemen Liga Inggris dengan total 77 poin, sementara Chelsea berada di peringkat ke-9 usai mengantongi 47 poin.

Arsenal menjauh dari kejaran Liverpool di posisi kedua (74 poin) dan Manchester City di peringkat ketiga (73 poin).

Sebelumnya, Liverpool telah memenangi laga melawan Fulham dengan skor akhir 3-1 pada Minggu (21/4/2024).

Hasilnya, pasukan Juergen Klopp itu berhasil menggeser Manchester City yang sebelumnya ada di urutan kedua klasemen.

Baca juga: Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Namun, Liverpool dan Manchester City masih memiliki sisa laga pada pekan ini.

Selanjutnya, Liverpool dijadwalkan untuk bertanding melawan Everton di Goodison Park, Inggris, pada Kamis (25/4/2024) dini hari WIB.

Sementara itu, laga Man City vs Brighton akan berlangsung di Stadion Falmer, Inggris, Jumat (26/4/2024) dini hari WIB.

Klasemen Liga Inggris

No Klub D M S K -/+ P
1
Arsenal
34 24 5 5 56 77
2
Liverpool
33 22 8 3 43 74
3
Man City
32 22 7 3 44 73
4
Aston Villa
34 20 6 8 21 66
5
Tottenham
32 18 6 8 16 60
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Rabu (24/04/2024) pukul 06:58 WIB

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com