Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bayern Vs Arsenal, Ambisi Arteta Ciptakan Sejarah di Allianz Arena

Kompas.com - 17/04/2024, 18:30 WIB
Aliyah Shifa Rifai,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, percaya, dengan mengalahkan Bayern Muenchen, hal itu akan menciptakan momen transformatif bagi skuadnya.

Laga Bayern Muenchen vs Arsenal pada leg kedua perempat final Liga Champions 2023-2024 akan bergulir di Allianz Arena, Rabu (17/4/2024) atau Kamis dini hari pukul 02.00 WIB.

Sebelumnya, kedua tim telah bermain seri 2-2 pada leg pertama yang berlangsung di Stadion Emirates pekan lalu.

Jika Arsenal berhasil menang pada leg kedua nanti, skuad London Utara itu akan meraih tiket semifinal Liga Champions untuk pertama kalinya sejak 15 tahun terakhir.

Baca juga: Bayern Vs Arsenal, Laga Pertaruhan Thomas Tuchel

Ditanya apakah kemenangan di Jerman dapat membawa ke level berikutnya, Arteta menyetujui dengan yakin.

"Tentu saja, sungguh luar biasa. Jika mewujudkannya besok dan lolos ke semifinal, kami akan berada dalam kondisi emosi yang sangat tinggi," ujar Arteta, seperti dikutip dari ESPN.

Bukayo Saka dan Martin Odegaard diperkirakan akan turun merumput setelah mengalami kekalahan 0-2 di kandang dari Aston Villa pada hari Minggu lalu.

Arteta menegaskan kekalahan tersebut tidak akan memengaruhi harapan klub Meriam London di Liga Champions.

Baca juga: Bayern Vs Arsenal, Meriam London Siap Meledak

"Buanglah pertandingan yang kita mainkan beberapa hari yang lalu karena apa pun hasilnya, itu tidak akan berdampak pada apa yang akan terjadi besok,” katanya.

Namun, Arteta juga mengakui tantangan besar yang dihadapi skuadnya di Allianz Arena, tempat Bayern belum terkalahkan dalam 14 pertandingan terakhir mereka di Eropa.

Juru taktik berusia 46 tahun itu "mendesak" para pemainnya untuk bermain jujur pada laga nanti.

"Yang pasti saya ingin tim saya menjadi diri mereka sendiri terlepas dari stadionnya," kata Arteta.

"Kadang-kadang Anda ingin melakukan hal-hal tertentu dan lawan tidak mengizinkan Anda melakukannya. Kami sangat jelas tentang bagaimana kami akan memainkan, melakukan, dan memenangi permainan," ucap Arteta.

Baca juga: Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions: Man City Vs Madrid, Bayern Vs Arsenal

Arsenal akan memasuki pertandingan melawan Muenchen dengan tekad kuat untuk menulis babak baru dalam sejarah mereka dan Allianz Arena bakal menjadi saksi kemungkinan pencapaian besar bagi klub asuhan Arteta.

"Ada banyak hal yang bisa kami lakukan untuk menulis cerita kami dengan cara yang berbeda besok," ujarnya. 

"Kami tahu itu dan ini adalah tentang menampilkan performa yang sangat kuat secara kolektif dan individu untuk mendapatkan hak untuk berada di semifinal," kata Arteta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com