Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man City Vs Arsenal: Mahakarya Guardiola Diusik Ambisi Arteta

Kompas.com - 30/03/2024, 17:30 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih Man City, Josep "Pep" Guardiola, sudah menciptakan mahakarya. Namun, pelatih Arsenal, Mikel Arteta, siap mengusik.

Man City bakal melakoni pertandingan menghadapi Arsenal dalam pekan ke-30 Premier League, kompetisi tertinggi Liga Inggris 2023-2024.

Laga Man City vs Arsenal dalam jadwal Liga Inggris berlangsung di Stadion Etihad pada Minggu (31/3/2024) malam WIB.

Man City mempunyai rekor luar biasa di Stadion Etihad setelah tak terkalahkan selama 38 pertandingan di semua kompetisi sejak November 2022.

Baca juga: Man City Vs Arsenal: Rodri Peringatkan City, Final sampai Akhir Musim

Di samping itu, Man City besutan Guardiola mempunyai prestasi apik seusai meraih treble musim lalu. City menyandingkan trofi Liga Champions, Premier League, dan Piala FA.

Terkini, Man City berhasil mengangkat trofi Piala Super UEFA dan Piala Dunia Antarklub pada awal musim 2023-2024.

Man City saat ini masih mempunyai kesempatan untuk kembali mengulang kesuksesan meraih treble.

Guardiola pun mengakui bahwa Man City telah menciptakan sebuah mahakarya besar di pentas sepak bola.

“Senang berada di sini. Musim ini sangat bagus dengan memenangi dua gelar setelah apa yang dilakukan musim lalu,” kata Guardiola, dikutip dari laman resmi Man City.

Baca juga: Man City Vs Arsenal, Etihad Angker bagi The Gunners

“Kami bersaing untuk meraih tiga gelar utama musim ini. Kami menghasilkan karya yang luar biasa,” tutur pelatih asal Spanyol itu.

Walau demikian, eks pelatih Barcelona itu menjelaskan, Man City masih memerlukan bantuan publik Etihad di sisa kompetisi Premier League musim ini.

Man City memang mempunyai peluang untuk meraih gelar juara Premier League 2023-2024.

Tim berjulukan The Citizens itu tengah bersaing dengan Arsenal dan Liverpool dalam papan klasemen Liga Inggris 2023-2024.

“10 laga terakhir Premier League, kami memulai waktu yang penting. Saya yakin publik akan memberikan apa yang kami perlukan untuk tampil sebaik mungkin,” kata Guardiola.

Meski begitu, impian Guardiola untuk mencapai kesuksesan diusik oleh ambisi pelatih Arsenal, Mikel Arteta.

Baca juga: Preview dan Prediksi Skor Man City Vs Arsenal

Mikel Arteta menjelaskan, dirinya mempunyai tekad untuk mengantarkan Arsenal mengangkat trofi juara Liga Inggris 2023-2024.

“Mungkin saya lebih suka melakukannya (memperebutkan gelar) melawan orang lain (daripada dengan Guardiola),” ucap Arteta yang pernah bekerja sebagai asisten Guardiola di City.

“Kami mengenal satu sama lain dengan sangat baik dan kami bakal mempersiapkan laga agar bisa menang.”

Laga di Stadion Etihad memang sangat penting bagi Arsenal dan Man City. Sebab, hasil pertandingan berpotensi menentukan pemuncak klasemen sementara Premier League 2023-2024.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com