Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatihan Instruktur Bertajuk FIFA/Regional Coaching Digelar di Jakarta

Kompas.com - 22/12/2023, 22:00 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menggelar pelatihan instruktur bertajuk “FIFA/AFC Regional Coaching Development Pathway Course” yang berlangsung dari 18-22 Desember di Jakarta.

“FIFA datang untuk mengedukasi para pelatih yang nantinya saat pulang bisa menjalankan kursus pelatih. Jadi kami melihat dan memfasilitasi, serta mengajarkan mereka di ruang kelas dan di lapangan," ungkap salah satu instruktur dari FIFA (FIFA Technical Expert) Sean Douglas melalui keterangan tertulis PSSI di Jakarta, Jumat (22/12/2023).

"FIFA berharap bisa membuat pendidik pelatih ini menjadi lebih baik dan tentunya juga menciptakan pemain yang bagus,” ujarnya menambahkan. 

Acara tersebut tidak hanya ditujukan untuk para instruktur kepelatihan Indonesia. Namun juga dari Malaysia, Myanmar, dan Vietnam.

Sebanyak 16 peserta dari negara-negara anggota FIFA dan AFC berkumpul untuk menerima banyak materi yang diberikan oleh para instruktrur dari FIFA dan AFC.

Adapun para intruktur yang terlibat ialah Mohamed Basir (FIFA Senior Manager, Coaching Development Department), Sean Douglas (FIFA Technical Expert), dan Savio Medeira (FIFA Technical Expert).

Baca juga: Barcelona Tempuh Perjalanan 13 Jam Demi Uang Rp 85 Miliar

Program ini merupakan salah satu program yang ditawarkan FIFA kepada asosiasi anggotanya, serta dilaksanakan bekerja sama dengan FIFA dan AFC.

Agenda tersebut bertujuan mengembangkan tutor (pelatih pendidik) yang akan bertugas dalam melatih para pelatih.

Selama program berlangsung, inisiatif pembelajaran diserahkan kepada para pendidik pelatih itu sendiri, dengan para ahli teknis atau instruktur memberikan berbagai tugas dan dukungan baik secara daring maupun langsung di tempat.

“Sejauh ini para peserta berkembang. Mereka mengimplementasikan semuanya dengan baik, tidak hanya kepada pemain, tetapi kepada pelatih lain. FIFA melakukan banyak pekerjaan lainnya di seluruh dunia dalam hal pengembangan sepak bola untuk para negara anggotanya, salah satunya ini. Kami memberi kesempatan juga kepada pelatih dan pemain sepak bola untuk mencapai target tertinggi di dunia," papar Sean.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com