Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Inggris: Liverpool Vs Man United, Kans Chelsea Bangkit

Kompas.com - 16/12/2023, 07:58 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Jadwal Liga Inggris 2023-2024 memuat laga Chelsea vs Sheffield United dan Liverpool vs Man United.

Chelsea akan menjamu Sheffield United dalam pekan ke-17 Premier League, kompetisi tertinggi Liga Inggris 2023-2024.

Laga Chelsea vs Sheffield United dalam jadwal Liga Inggris berlangsung di Stadion Stamford Bridge pada Sabtu (16/12/2023).

Chelsea tengah dalam kondisi tak ideal. Pasalnya, tim beralias The Blues itu menderiita dua kekalahan beruntun di Liga Inggris 2023-2024.

Baca juga: Graham Potter Disiapkan Jadi Pengganti Ten Hag di Man United

Oleh karena itu, Chelsea mengantongi kesempatan untuk bangkit seandainya mampu mengalahkan Sheffield United.

Kemenangan juga akan membawa potensi Chelsea naik peringkat dalam klasemen Liga Inggris.

Saat ini, Chelsea terlempar di urutan ke-12 klasemen Premier League dengan raihan 19 poin dari 16 laga.

Meski begitu, pelatih Chelsea, Mauricio Pochettino, memahami Sheffield akan memberikan kesulitan bagi pemain-pemain The Blues.

“Setiap pertandingan Premier League berbeda dan selalu sulit,” kata Pochettino, dikutip dari laman resmi Chelsea.

Baca juga: Kiprah Wakil Inggris di Liga Champions: 2 Lolos, Noda dari Man United dan Newcastle

“Saya sangat mengenal Sheffield United, saya tahu soal Chris Wilder, dan tentu saja ini akan menjadi laga sulit,” imbuh dia.

“Sebab, mereka akan mencoba menjadi agresif dengan pertahanan rendah dan bagi kami selalu sulit melawan tim dengan permainan seperti itu,” ujarnya.

Mauricio Pochettino menjelaskan, Chelsea akan berupaya untuk mencari cara agar mampu menaklukkan Sheffield United.

“Menurut saya, hal terpenting yang kami perbaiki adalah mentalitas dan cara kami bermain,” kata dia.

“Kami perlu menemukan solusi yang berbeda dan menjadi lebih solid dan ini menjadi konsisten,” ungkapnya.

Sementara itu, Man United akan bertandang ke markas Liverpool dalam pekan ke-17 Premier League 2023-2024.

Baca juga: Daftar Tim Lolos 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Sempurna, Man United Gugur

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com