Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Target Serius Timnas Mali di Piala Dunia U17 2023: Datang untuk Juara

Kompas.com - 07/11/2023, 11:00 WIB
Leonardo Juan Ruiz Febrian,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas U17 Mali melakukan latihan terakhir di lapangan Sriwaru, Solo, Senin (6/11/2023).

Diketahui bahwa rombongan timnas U17 Mali tiba di Bandara Internasional Adi Soemarmo, Boyolali, Senin (6/11/2023) sore hari WIB.

Mereka tidak istirahat, tetapi berlatih untuk mematangkan diri dalam persiapan Piala Dunia U17 2023

Timnas Mali tiba di Lapangan Sriwaru, Solo, sekitar pukul 17.30 WIB. Kemudian, mereka menggelar latihan selama satu jam. 

Baca juga: Dukungan Ezra Walian untuk Timnas U17 Indonesia

Persiapan Timnas U17 Mali untuk menyambut turnamen ini terbilang cukup panjang. 

Setelah menggelar pemusatan latihan tahap pertama di negara sendiri, mereka melanjutkan persiapan di Arab Saudi. 

Media Officer Timnas U17 Mali, Ibrahima Ze Koulibaly, memberikan keterangan mengenai persiapan yang telah dilakukan para pemain.

"Kami sudah melakukan persiapan yang terbaik. Sebelum berangkat, kami sudah menggelar persiapan tahap pertama di Kota Bamako, Mali. Setelah itu, persiapan tahap kedua kami gelar di Jeddah, Arab Saudi," kata Ibrahima, Senin (6/11/2023) malam, dalam keterangan dari LOC Piala Dunia U17 2023Selasa (7/11/2023).

“Seperti yang kalian tahu, kami setelah tiba di bandara, lalu datang ke hotel untuk menaruh barang-barang. Setelah itu, kami langsung latihan untuk bekerja agar mendapatkan hasil yang terbaik,” katanya.

"Kami saat ini sudah punya target yang serius di Piala Dunia U17 2023. Mali datang ke sini untuk menjadi juara dan membawa trofi ke Mali sebagai target kami," ujarnya.

Baca juga: Timnas U17 Indonesia Tiba di Surabaya, Geber Persiapan Tanpa Umbar Janji

Pada Piala Dunia U17 kali ini, Mali berada di Grup B bersama Spanyol, Kanada, dan Uzbekistan.

"Kami fokus mendulang kemenangan di pertandingan demi pertandingan. Kami mematok target tinggi di ajang ini, sebuah kebanggaan jika pulang bisa membawa piala. Kalian akan melihat di lapangan hasil kerja keras kami menjalani persiapan," ujar Ibrahima.

Turnamen kali ini merupakan partisipasi untuk keenam kalinya dalam sepanjang sejarah. Mali menembus Piala Dunia U17 usai finis keempat pada Piala Afrika U17 2023.

Akan bermain di Stadion Manahan dalam pertandingan Grup B, para pemain tidak kesulitan untuk beradaptasi dengan cuaca. Kondisi cuaca di Solo sama dengan di Mali. 

Baca juga: Cerita Raphael Maitimo Bisa Menjadi Staf Ofisial Timnas U17 Kanada

"Udara di sini amat mirip dengan negara kami. Tidak ada masalah berarti. Para prinsipnya kami harus siap menghadapi segala medan," ucap Ibrahima.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com