Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Vs Madrid: Bellingham Membara, Teringat Selebrasi Ronaldo

Kompas.com - 27/10/2023, 17:30 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pemain Real Madrid, Jude Bellingham, menyinggung soal Cristiano Ronaldo menjelang duel melawan Barcelona.

Real Madrid bakal melakoni pertandingan melawan Barcelona bertajuk El Clasico dalam pekan ke-11 LaLiga, kasta tertinggi Liga Spanyol 2023-2024.

Laga Barcelona vs Real Madrid dalam jadwal Liga Spanyol berlangsung di Stadion Olimpiade Lluis Companys pada Sabtu (28/10/2023) malam WIB.

Jelang El Clasico, Jude Bellingham berbicara soal kenangan saat menonton laga Barcelona vs Real Madrid.

Bellingham mengatakan bahwa dirinya teringat ketika eks penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, berselebrasi ‘calma’ saat mengemas gol ke gawang Barcelona di Camp Nou.

Baca juga: Jelang El Clasico Barcelona Vs Real Madrid, Ter Stegen Waspadai Bellingham

Selebrasi ikonik Cristiano Ronaldo tersebut terjadi di Liga Spanyol 2011-2012, ketika Madrid bertandang ke markas Barcelona, Stadion Camp Nou pada 21 April 2012.

Skor menunjukkan 1-1 sampai menit ke-70. Namun, tiga menit berselang, Ronaldo menjadi pembeda.

Bintang Portugal itu mencetak gol yang memastikan Real Madrid keluar sebagai pemenang dengan skor 2-1.

Setelah mengemas gol, CR7 menampilkan selebrasi ‘calma’ yang membungkan publik Camp Nou.

“Saya selalu ingat selebrasi, saya ingat selebrasi Ronaldo di Camp Nou saat dia (berselebrasi) ‘calma, calma’,” ucap Bellingham, dikutip dari Marca.

Baca juga: Barcelona Vs Madrid: Saviola Kenang Messi, La Pulga Terbaik Sepanjang Masa

“Ya, sesuatu seperti itu melekat di kepala Anda, momen-momen ikonik,” lanjut mantan pemain Borussia Dortmund.

Kini, Bellingham bakal merasakan atmosfer El Clasico. Ia pun mengaku sangat bersemangat membela Madrid dalam laga kontra Barcelona.

“Saya sangat bersemangat. Saya sangat menantikannya dengan atmosfer pertandingan,” kata Bellingham.

“Kami akan bermain melawan tim yang sangat kami hormati. Ini akan menjadi laga yang sangat menyenangkan,” tambah dia.

Baca juga: Hasil Liga Champions: Barcelona Tumbangkan Shakhtar, Lazio Menderita

Bellingham lalu berbicara soal kesan saat dirinya dinyanyikan lagu The Beatles berjudul Hey Jude oleh fans Real Madrid.

“Saya merinding meski hanya memikirkannya. Di lapangan setelah saya mencetak gol atau melakukan tekel, saya mulai mendengar perlahan lalu semakin keras, itu sesuatu yang saya banggakan,” katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com