Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil dan Klasemen Liga Champions: Man United Terpuruk, Madrid Nyaman di Puncak

Kompas.com - 04/10/2023, 05:28 WIB
Ahmad Zilky,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Real Madrid berrhasil menumbangkan Napoli. Di lain sisi, Man United terpuruk di dasar klasemen seusai kalah dari Galatasaray.

Real Madrid melakoni duel kontra Napoli dalam babak penyisihan Grup C Liga Champions 2023-2024.

Laga Napoli vs Real Madrid dalam jadwal Liga Champions bergulir di Stadion Diego Armando Maradona pada Rabu (4/10/2023).

Madrid mengemas tiga gol ke gawang Napoli via Vinicius Junior (27’), Jude Bellingham (34’), dan Alex Meret (78’gol bunuh diri).

Baca juga: Hasil Liga Champions: Inter Bekuk Benfica, Arsenal Tumbang di Tangan Lens

Di lain sisi, Napoli menyarangkan sepasang gol melalui Leo Skiri Ostigard (19’) dan Piotr Zielinski (54’).

Kemenangan atas Napoli mengantarkan Real Madrid sementara bercokol di peringkat pertama klasemen Grup C Liga Champions.

Madrid menempati puncak klasemen Grup C Liga Champions seusai mengemas enam poin, hasil dua kemenenagan beruntun.

Napoli pun membuntuti Real Madrid. Tim besutan Rudi Garcia itu bercokol di posisi kedua lewat catatan tiga angka.

Baca juga: Hasil Liga Champions: Casemiro Kartu Merah, Man United Dipermalukan Galatasaray

Beralih ke pertandingan lain, Manchester United menelan kekalahan 2-3 dari Galatasaray dalam matchday kedua Liga Champions 2023-2024.

Duel Man United vs Galatasaray berlangsung di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, pada Rabu (4/10/2023).

Trigol Galatasaray dikemas oleh Wilfried Zaha (23’), Muhammad Karrem Akturkoglu (71’), dan Mauro Icardi (81’).

Sementara itu, Man United membukukan dua gol via kontribusi Rasmus Hojlund pada menit ke-17 dan 67.

Hasil minor saat melawan Galatasaray membuat Man United terpuruk. Tim berjuluk Setan Merah itu kini berada di dasar klasemen tanpa mengantongi poin.

Baca juga: Hasil Napoli Vs Real Madrid 2-3: Bellingham Sejajar Ronaldo, Los Blancos Berjaya

Man United sebelumnya memang tumbang dari Bayern Muenchen dalam matchday pertama Grup A Liga Champions 2023-2024.

Dengan demikian, Bayern Muenchen dan Galatasaray secara berurutan duduk di posisi pertama dan kedua dalam klasemen Grup A Liga Champions.

Hasil Liga Champions

  • Union Berlin 2-3 Braga
  • RB Salzburg 0-2 Real Sociedad
  • Inter 1-0 Benfica
  • PSV 2-2 Sevilla
  • Copenhagen 1-2 Bayern Muenchen
  • Man United 2-3 Galatasaray
  • Napoli 2-3 Real Madrid
  • Lens 2-1 Arsenal
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com