Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSIS Vs Bali United: Trisula Tajam Mahesa Jenar Curi Perhatian

Kompas.com - 31/08/2023, 18:30 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, ekstra waspada jelang melawan PSIS Semarang pada laga pekan ke-11 Liga 1 2023-2023 di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (2/9/2023) malam.

Keberadaan trisula PSIS Semarang, yakni Taisei Marukawa, Carlos Fortes, dan Gali Freitas, membuat Bali United wajib merapatkan pertahanan.

Ketiganya sejauh ini secara kumulatif telah mengontribusikan 10 dari total 15 gol yang dicetak PSIS.

Taisei Marukawa tercatat mencetak satu gol dan tiga assist, Carlos Fortes membuat lima gol, sedangkan Gali Freitas menciptakan empat gol serta tiga assist.

Baca juga: PSIS Vs Bali United: Pemanggilan Elias Dolah dan Mohammed Rashid Tak Pengaruhi Persiapan

Mereka pun masuk jajaran trisula paling mematikan di Liga 1 dan bisa menjadi ancaman serius bagi Bali United.

"Kami dari Bali United tentu harus punya fokus buat bisa bertahan bagus. Kerja lebih keras dari lawan," kata pelatih Bali United, Stefano Cugurra, yang biasa disapa Teco.

Selain tiga trisula tersebut, PSIS juga masih memiliki beberapa nama andal untuk urusan mencetak gol.

Salah satunya adalah Septian David Maulana yang sudah mencetak dua gol dan satu assist.

Kemudian, ada gelandang bertahan Boubakary Diarra yang telah mencetak dua gol dan bek kiri Giovani Numberi yang mengemas satu gol.

Mereka menjadi alternatif sumber gol saat trisula penyerang andalan dalam keadaan buntu.

"Mereka tim yang bagus. Kami Bali United pasti respek sama mereka," tutur Stefano Cugurra.

Baca juga: PSSI Sayangkan Kericuhan Suporter pada Laga PSIS Semarang Vs Persib, Serahkan Hukuman ke Komdis

PSIS akan tampil di depan pendukung sendiri kala berhadapan dengan Bali United.

Stadion Jatidiri, Semarang, cukup angker bagi tim tamu. Sejauh ini, hanya Persib Bandung yang berhasil mencuri poin penuh di stadion kebanggaan masyarakat Kota Semarang itu.

Di sisi lain, Stefano Cugurra memastikan Bali United tidak akan gentar. Saat ini ia sedang meracik komposisi yang pas agar timnya bisa membawa pulang hasil positif dari Semarang.

Bali United dalam suasana hati yang bagus setelah mengalahkan Barito Putera pada laga pekan ke-10 lalu.

"Kami masih punya waktu buat lihat siapa pemain paling siap buat main lawan PSIS," tutur pelatih asal Brasil itu.

"Target tim tentu dapat poin dari laga tandang, buat bisa bertahan di empat besar papan klasemen," katanya menegaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com