Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSIS Vs Persib, Alasan Bojan Hodak Belum Sepenuhnya Puas

Kompas.com - 21/08/2023, 00:44 WIB
Adil Nursalam,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung memetik poin penuh dalam lawatannya ke Jatidiri saat bersua PSIS Semarang. 

Hasil PSIS Semarang vs Persib Bandung berakhir dengan skor 2-1 dalam pertandingan pekan kesembilan Liga 1 2023-2024, Minggu (20/9/2023). 

Brace Marc Klok lewat dua penalti berhasil mempersembahkan kemenangan bagi Persib yang sulit menang di tiga laga terakhir. 

Pada laga tersebut, Persib juga diuntungkan karena PSIS harus bermain dengan sembilan pemain usai Luthfi Kamal dikartu merah menit 42 dan kiper Adi Satryo pada menit ke-77.

Baca juga: Hasil PSIS Vs Persib: 2 Kartu Merah, 2 Penalti, Maung Bandung Menang

Padahal, pelatih Persib, Bojan Hodak, tidak bisa menurunkan enam pemain penting, terutama pemain yang paling berpengaruh, yakni David da Silva dan Ciro Alves di sektor depan. 

Kendati demikian, Hodak menilai timnya tetap bermain baik.

“Pada akhirnya, kami tetap bermain dengan baik dan bisa mencetak gol,” nilai pelatih asal Kroasia ini.

Catatan Hodak, anak-anak asuhnya kecolongan lewat aksi Paulo Gali Freitas. Winger asal Timor Leste itu melepas tendangan keras kaki kiri yang menyebabkan kebobolan. 

Ia terlihat tak puas karena sebelumnya sudah memperingatkan pemain agar fokus dan tak membiarkan Gali Freitas leluasa di final third-nya. 

Baca juga: PSIS Vs Persib, Bojan Hodak Tak Peduli Gol Kemenangan via Penalti

"Namun, di babak kedua, meski unggul jumlah pemain dan paham mereka punya tiga pemain berbahaya, kami membiarkan mereka melepaskan tendangan yang berbahaya,” papar Hodak memberi catatan. 

Poin positifnya, dalam situasi unggul jumlah pemain, Arsan Makarin cs mengeluarkan skill individunya, menjalankan tugas dengan baik.

Kemenangan Persib juga berbau keberuntungan karena mendapat hadiah dua kali penalti dari wasit Aidil Azmi.

Baca juga: Prediksi Starting PSIS Vs Persib, Frets Butuan Bisa Jadi Pembeda Maung

Bojan Hodak masih belum sepenuhnya puas dengan kemenangan karena tim masih belum cukup tajam mengeksekusi peluang. 

"Dengan keunggulan pemain, kami coba memaksimalkan kedua sisi sayap dan kemampuan individual dari pemain muda yang dimasukkan, saya rasa mereka melakukan tugas yang baik,” tutur Hodak. 

"Kami lebih menekan untuk mencetak gol kedua dan mendapat penalti kedua. Saya senang dengan raihan tiga poin ini, tetapi masih belum sepenuhnya puas karena kami belum cukup tajam," katanya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Liga Italia
Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com