Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bayern Vs Leipzig, Debut Pahit Harry Kane Tertutup Sinar Dani Olmo

Kompas.com - 13/08/2023, 06:59 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BBC

KOMPAS.com - Debut striker timnas Inggris, Harry Kane, bersama klub barunya, Bayern Muenchen, tak berjalan mulus, berakhir pahit usai kalah dari RB Leipzig pada Piala Super Jerman 2023.

Laga Bayern vs Leipzig yang berlangsung di Allianz Arena berakhir dengan skor telak 0-3 untuk kemenangan Leipzig pada Minggu (13/8/2023) dini hari WIB.

Pada pertandingan Bayern vs Leipzig ini, debut Harry Kane tertutup sinar gelandang asal Spanyol, Dani Olmo, yang memborong tiga gol alias hattrick untuk kemenangan Leipzig.

Dani Olmo merobek jala Bayern pada menit ketiga, ke-44, dan ke-68 (penalti).

Baca juga: Harry Kane Resmi ke Bayern Muenchen, Sedih Berpisah dengan Spurs

Hasil ini pun membuat Harry Kane harus menunggu lagi untuk meraih trofi juara.

Hanya beberapa jam usai menyelesaikan kepindahannya dari Tottenham Hotspur dengan kontrak empat tahun, Kane masuk sebagai pemain pengganti pada menit ke-64 dengan sambut meriah publik di Allianz Arena.

Namun, dikutip dari BBC, Kane hanya memiliki tiga sentuhan dan membuat sedikit dampak. Debut ini berujung kelam bagi Kane.

Performa Bayern pun membuat sang pelatih Bayern Thomas Tuchel marah.

Dia mengatakan seolah-olah tim tidak melakukan pekerjaan apa pun dalam pramusim dalam masa persiapan empat pekan mereka.

Baca juga: Kane ke Bayern Kerugian Premier League, MU Bahagia dengan Hojlund

"Ini adalah masalah besar karena rasanya kami tidak melakukan apa-apa dalam empat minggu terakhir," kata Tuchel.

"Saya tidak bisa menjelaskannya. Saya tidak tahu mengapa. Tidak ada hubungan antara bentuk dan sikap kami memasuki pertandingan dan performa kami di lapangan," ucap Tuchel.

"Itu tidak baik. Ini lebih buruk karena ada perbedaan yang begitu besar," tuturnya.

Adapun sang bintang lapangan, Dani Olmo, mengatakan bahwa kemenangan itu adalah malam yang luar biasa bagi Leipzig.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris: Chelsea Vs Liverpool, Spurs Beraksi Tanpa Kane

"Malam yang luar biasa. Kami bekerja keras selama 90 menit, juga dengan penguasaan bola," kata Olmo.

"Saya pikir itu adalah permainan yang sempurna. Kami berharap untuk menang, kami ingin mengangkat trofi ini, dan tidak ada cara yang lebih baik untuk memulai musim ini," katanya.

"Kami ingin berada di level atas sana. Kami memiliki tim yang kompetitif," ucap Olmo, semringah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com