Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema FC Tanpa Kemenangan, Pelatih Langsung Dievaluasi di Bus

Kompas.com - 17/07/2023, 22:30 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Arema FC Joko Susilo siap bertanggung jawab usai tim asuhannya melalui rangkaian hasil buruk pada tiga pekan awal Liga 1 2023-2024..

Arema FC asuhan Joko Susilo belum merasakan satu kemenangan pun. Pada pekan pertama Liga 1 2023-2024, Singo Edan kalah 0-1 dari Dewa United.

Kemudian pada pekan kedua, Arema FC ditahan imbang 3-3 oleh Persib Bandung. Pada pertandingan terakhir, anak asuh Joko Susilo dilumat Persik Kediri dengan skor 2-5.

Joko Susilo menuturkan bahwa evaluasi sudah langsung dilakukan bersama manajemen Arema FC tepat setelah kalah dari Persik Kediri di Stadion Brawijaya Kediri, Sabtu (15/7/2023) lalu.

“Setelah pertandingan, waktu itu langsung dievaluasi sama manajemen. Bahkan tidak menunggu jam, masih di bus dari stadion pun sudah ada evaluasi,” tutur pelatih berlisensi AFC Pro itu.

Baca juga: Ricuh Suporter Persik Vs Arema FC: Jangan Khianati Kemurahan Hati FIFA

“Ya itu normal, apa yang harus dilakukan oleh seorang pengurus,” ucapnya.

Joko Susilo menyadari hasil buruk ini memicu gelombang kekecewaan besar, khususnya dari suporter.

“Saya pun punya pandangan atau pandangan sendiri terhadap saya. Kalau di luar itu saya membenarkan ada tekanan publik,” tutur pelatih yang biasa disapa Gethuk tersebut.

Joko Susilo mengakui dalam kontrak kerjanya juga tertera ketentuan penghentian kerja sama.

Laga pekan keempat melawan Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Jumat (21/7/2023) nanti bisa jadi sangat menentukan masa depan Joko Susilo bersama Arema FC.

Baca juga: Erick Thohir soal Ricuh Suporter Persik Vs Arema: Mau Dihukum FIFA Lagi?

 

Arema FC akan berstatus sebagai tuan rumah. Akan tetapi, seperti diketahui Stadion Kapten I Wayan Dipta merupakan kandang Bali United.

Arema FC mesti mengungsi ke Bali lantaran Stadion Gajayana belum bisa dipakai.

“Karena memang sudah ada ya, seperti apa plan yang disiapkan pengurus. Itu sudah ada juga di perjanjian dan kesepakatan. Intinya ada dalam aturan, pelatih itu kalau tiga laga kalah dipecat. Nanti faktornya apa saja tergantung,” papar Joko Susilo, mantan asisten pelatih timnas Indonesia.

Pelatih Arema FC Joko Susilo saat memimpin latihan rutin jelang pertandingan Liga 1 2022-2023. Istimewa untuk Kompas.com Pelatih Arema FC Joko Susilo saat memimpin latihan rutin jelang pertandingan Liga 1 2022-2023.
Joko Susilo memastikan akan berusaha sebaik mungkin untuk memimpin Arema FC. Ia tidak akan setengah-setengah untuk mengangkat Arema FC, setelah itu ia mempersilahkan orang lain untuk menilai.

“Pelatih itu ada tiga (alasan) dipecat. Satu enggak mampu, kedua enggak cocok, dan ketiga enggak beruntung. Tiga-tiganya sama,” ujar Joko Susilo menanggapi ancaman pemecatan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com