Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ronald Koeman Kritik Kebijakan Barcelona Gaet Ilkay Guendogan

Kompas.com - 08/07/2023, 13:49 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Mantan pemain dan pelatih Barcelona, Ronald Koeman, mengkritik kebijakan transfer klub yang menggaet Ilkay Guendogan pada bursa transfer musim panas 2023.

Menurut Koemen, Barcelona membuat keputusan yang tidak bijaksana. Pasalnya, Guendogan sudah terlalu tua sehingga hanya bisa memberikan kontribusi dalam jangka pendek.

Memang, Guendogan sudah menjadi target utama Barca untuk musim panas ini setelah pemain asal Jerman tersebut membawa Manchester City meraih treble alias tiga gelar pada musim 2022-23.

Baca juga: Resmi, Ilkay Guendogan Berseragam Barcelona dengan Kontrak hingga 2025

Ya, Guendogan yang berstatus kapten di klub rival Manchester United tersebut membawa The Citizens, julukan Mana City, meraih gelar juara Liga Champions, Piala FA dan Premier League.

Kontribusi yang besar tersebut membuat Man City besutan Pep Guardiola berniat mempertahankannya.

Namun gelandang 32 tahun tersebut tetap pada keputusannya angkat kaki dari Stadion Etihad dan berlabuh di Camp Nou, markas Barca.

Blaugrana, julukan Barca, dengan senang hati menerima Guendogan yang datang secara gratis karena berstatus bebas transfer. Rival abadi Real Madrid ini mengikat Guendogan dengan kontrak berdurasi dua tahun.

Kedatangan Guendogan dipandang positif karena bisa membawa pengalamannya ke dalam tim.

Apalagi, Barca pun tampil cukup impresif pada musim lalu sehingga merengkuh kembali gelar juara LaLiga Spanyol yang terakhir kali diraih pada 2018-19.

Selain itu, Barca pun sudah kekurangan pemain senior. Pasalnya, Sergio Busquets dan Jordi Alba memutuskan angkat kaki dari klub raksasa Liga Spanyol tersebut.

Namun dalam hal kebijakan transfer, Koeman memberikan sorotan karena Barca melanjutkan pola merekrut pemain secara gratis karena kontrak mereka dengan klub sebelumnya sudah habis. Apalagi usia pemain tersebut terbilang tua.

Baca juga: Man City Hapus Foto Kostum Ilkay Guendogan, Sinyal ke Barcelona Makin Kuat

"Guendogan pemain hebat tetapi dia seharusnya direkrut lebih awal dalam kariernya. Untuk klub yang melihat masa depan... ini adalah perekrutan untuk dua atau tiga tahun ke depan," ujar Koeman dikutip dari Marca.

"Dia seorang profesional nan hebat tetapi itu untuk jangka pendek. Anda tidak dapat merekrut dua atau tiga pemain pada usia ini setiap musim. Anda harus bekerja untuk masa depan."

"Menandatangani pemain berusia 22 tahun lebih baik daripada 33 atau 34 tahun."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com