Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U17: Jaga Kepercayaan, Jadikan Pembuktian

Kompas.com - 24/06/2023, 08:05 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia mendapat kesempatan kedua dari FIFA. Setelah gagal menjadi tuan rumah Piala Dunia U20, Indonesia kini dipercaya menggelar Piala Dunia U17 2023.

Penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U17 2023 diumumkan di laman resmi FIFA pada Jumat (23/6/2023) malam WIB.

Indonesia bukan satu-satunya negara yang disebutkan dalam pengumuman tersebut.

Dalam rilis sama, FIFA juga menyebutkan negara-negara lain yang akan menjadi tuan rumah berbagai turnamen FIFA.

"Dewan juga menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U17 2023, Kolombia sebagai tuan rumah Piala Dunia Wanita U20 2024, Dominika sebagai tuan rumah Piala Dunia Wanita U17 2024, dan Uzbekistan sebagai tuan rumah Piala Dunia Futsal 2024," demikian pernyataan resmi FIFA.

Baca juga: BREAKING NEWS - FIFA Tunjuk Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U17 2023

Adapun penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U17 2023 merupakan keputusan susulan yang diambil setelah FIFA menarik status tuan rumah dari Peru pada 3 April lalu.

Peru yang semula dipercaya menjadi tuan rumah Piala Dunia U17 2023 dinilai tidak mampu memenuhi komitmen menyelesaikan infrastruktur yang dibutuhkan untuk menggelar turnamen.

Oleh karena itu, FIFA selaku pemegang otoritas tertinggi sepak bola dunia mencabut status Peru sebagai tuan rumah Piala Dunia U17 2023 setelah berdiskusi dengan pemerintah negara Amerika Selatan tersebut.

Kini, FIFA menyerahkan kepercayaan tersebut kepada Indonesia yang sebelumnya juga pernah melalui drama pencabutan status tuan rumah.

Baca juga: Daftar Tuan Rumah Piala Dunia U17, Indonesia Terbaru

Jaga Kepercayaan, Jadikan Pembuktian

Indonesia juga pernah melalui drama pencabutan status tuan rumah ketika bersiap menggelar turnamen FIFA lainnya, yakni Piala Dunia U20 2023.

PSSI bersama panitia lokal telah melakukan segala persiapan untuk menyukseskan turnamen yang melahirkan banyak bintang sepak bola dunia itu.

Bahkan, perwakilan FIFA juga sudah beberapa kali datang ke Indonesia untuk melakukan inspeksi dan meninjau kelayakan enam stadion yang dipersiapkan menjadi venue pertandingan.

Pada saat bersamaan, para pemain timnas U20 Indonesia terus bersiap agar bisa tampil maksimal dan membanggakan pencinta sepak bola Tanah Air.

Baca juga: Menerka Kondisi Psikologis Timnas U20 Usai Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Namun, beberapa bulan sebelum kompetisi dimulai, muncul sejumlah penolakan terhadap salah satu peserta, yakni Israel.

Dua sosok politisi, Gubernur Bali I Wayan Koster dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, mengeluarkan pernyataan-pernyataan yang menentang kehadiran Israel di Tanah Air walau telah menandatangani Host City agreement.

Halaman:


Terkini Lainnya

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com