Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kelayakan Ryan Kurnia Jadi Starter Persib

Kompas.com - 21/06/2023, 12:30 WIB
Adil Nursalam,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ryan Kurnia terus beradaptasi dengan sistem permainan yang diterapkan Persib Bandung lewat arahan pelatih Luis Milla.

Beberapa kali Ryan ditempatkan sebagai penyerang sayap, sesekali dicoba Luis Milla menjadi wing back kanan dalam formasi 3-4-3.

Ryan ungkap adaptasinya dengan konsep bermain pelatih berjalan dengan baik, ia berusaha dapat memenuhi ekspektasi Milla.

“Tentu Ryan juga berusaha untuk bisa menjalaninya dengan sebaik mungkin. Mudah-mudahan, apa yang Ryan usahakan ini juga dinilai dengan baik,” ungkap Ryan.

Baca juga: Tyronne del Pino Tiba dan Langsung Bergabung dengan Persib dalam TC di Yogyakarta

Pada tiga pertandingan uji coba pramusim melawan Persib U21, Bandung United, dan Dewa United, Ryan selalu tampil menjadi starter.

Beberapa kali pergerakan Ryan di sayap kanan mampu merepotkan lawan, assist pun sempat ia ciptakan diantara laga-laga tersebut.

Namun apakah Ryan Kurnia sudah layak mendapatkan tempat utama menjadi starter Persib di Liga 1 2023-2024?

Baca juga: Luis Milla Sorot Sikap dan Teknik Dua Pemain Baru Persib

Performa impresif Ryan musim lalu (2022-2023) bersama Persikabo 1973 memang cukup mengesankan. 

Ia memainkan 18 laga sebagai starter dari total 30 pertandingan yang  dimainkannya. Pemain 26 tahun ini menyumbangkan 4 gol dan 5 assist. 

Catatan apik tersebut yang buat Luis Milla kepincut segera memboyongnya ke Kota Bandung. Ia adalah rekrutan pertama Persib musim ini yang diumumkan kepada publik. 

Adaptasinya di masa pramusim Persib, tentu belum teruji. Mengingat lawan uji coba yang dihadapi Persib, dua diantaranya berada di bawah level.

Baca juga: Persib 10 Hari Berlatih, Luis Milla Lihat Perubahan Sikap dan Daya Juang

Ryan sendiri ingin terus merasakan atmosfer pertandingan guna mengetahui apa yang perlu diperbaiki dengan klub barunya. 

Ketika dalam mode menyerang ia bisa berbagi peran dengan Ciro Alves, bekerja sama dengan Ezra Walian atau David da Silva di jajaran pemain paling depan.

Ia masih butuh beberapa pertandingan lagi untuk membuatnya semakin matang dan tumbuh dalam konsep permainan yang diinginkan Milla.

“Pertandingan sangat bagus untuk menilai kesiapan tim di Liga 1 yang sebentar lagi mau dimulai.” 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian dan Gregoria ke Semifinal, Apri/Siti Tersingkir

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian dan Gregoria ke Semifinal, Apri/Siti Tersingkir

Badminton
Hasil Madura United Vs Persib 1-3 (agg. 1-6), Maung Bandung Juara Liga 1 2023-2024

Hasil Madura United Vs Persib 1-3 (agg. 1-6), Maung Bandung Juara Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Babak Pertama Madura United Vs Persib: Kedua Kubu Saling Serang, Masih 0-0

Babak Pertama Madura United Vs Persib: Kedua Kubu Saling Serang, Masih 0-0

Liga Indonesia
Lucas Paqueta Aman Bermain di Copa America di Tengah Dakwaan FA

Lucas Paqueta Aman Bermain di Copa America di Tengah Dakwaan FA

Internasional
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke Semifinal, Menang dalam 32 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke Semifinal, Menang dalam 32 Menit

Badminton
Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Motogp
Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Badminton
Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
AC Milan Jadi Klub Eropa dengan Pertumbuhan Nilai Tercepat

AC Milan Jadi Klub Eropa dengan Pertumbuhan Nilai Tercepat

Liga Italia
Lara Bali United di Akhir Musim, Kena Denda dan Kalah dari Borneo FC

Lara Bali United di Akhir Musim, Kena Denda dan Kalah dari Borneo FC

Liga Indonesia
Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Hasil Singapore Open 2024, Apriyani/Fadia Kandas Usai Berjuang 54 Menit

Badminton
Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Tangan Kanan Sir Alex Benarkan Ronaldo, Fasilitas Man United Kuno

Liga Inggris
Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Dortmund Vs Madrid: Ritual Keberuntungan Hitam-Kuning

Liga Champions
Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Madura United Jamu Persib dengan Tampilan Stadion Lebih Segar

Liga Indonesia
Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Disambut Shin Tae-yong, Latihan Perdana di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com