Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Transfer Persib: David Rumakiek Hengkang, Siapa Selanjutnya?

Kompas.com - 24/05/2023, 13:08 WIB
Adil Nursalam,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung melepas talenta asal Papua, David Kevin Rumakiek, jelang Liga 1 2023-2024. 

Persib memilih tak mengaktifkan opsi perpanjangan kontrak eks pemain Persipura Jayapura itu setelah ia berkutat dengan cedera cerius ketika memperkuat kubu Maung Bandung musim lalu.

Ya, David Rumakiek didatangkan Persib setahun lalu tepatnya pada April 2022 guna memperkuat posisi bek sayap kiri yang ditinggalkan Ardi Idrus ke Bali United. 

Sayang, David mengalami cedera lutut serius anterior cruciate ligament (ACL) yang membuatnya naik meja operasi hingga menyudahi musim lebih cepat.

Baca juga: Daftar Pemain Persib Habis Kontrak

Kakak dari mantan pemain Timnas Indonesia Ramai Rumakiek itu hanya merumput dalam satu pertandingan Liga 1 2022-2023 pada laga kontra PS Barito Putera

Persib dan David pun resmi berpisah pada Rabu (24/5/2023).

Pemain muda Persib Ridwan Ansori mendapat kepercayaan dari pelatih Robert Alberts ketika turun di laga perempat final Piala Presiden 2022 melawan PSS Sleman, di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Jumat (1/7/2022).KOMPAS.com/Adil Nursalam Pemain muda Persib Ridwan Ansori mendapat kepercayaan dari pelatih Robert Alberts ketika turun di laga perempat final Piala Presiden 2022 melawan PSS Sleman, di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Jumat (1/7/2022).

Nama selanjutnya yang berpeluang hengkang adalah Ridwan Ansori. Pemain jebolan Akademi Persib ini disebut tidak masuk dalam skema pelatih Luis Milla

Ia sama sekali tidak diberi kesempatan menit bermain selama berjalannya liga musim lalu.

Baca juga: Persib Harus Siapkan Homebase yang Layak Dipasang VAR Liga 1 2023-2024

“Kami lagi diskusikan di internal, tapi memang tidak masuk skema pelatih,” sebut Direktur Persib Teddy Tjahjono.

Teddy juga memberikan keterangan bahwa kontrak Ridwan Ansori akan habis pada akhir Mei ini. 

“Kontrak sama Persib masih ada sampai akhir bulan ini,” terangnya menambahkan.

Baca juga: Persib Yakin Format Baru Bikin Liga 1 2023-2024 Lebih Menarik

Bek senior Victor Igbonefo juga diisukan tengah diminati Persebaya Surabaya arahan Aji Santoso.

Berdasarkan informasi terakhir saat ia memperpanjang kontrak tahun lalu, ikatan kerja Igbonefo di Persib diketahui masih panjang, hingga April 2024.

Penampilan baru Victor Igbonefo yang tengah beradaptasi bermain di lapangan mengenakan topeng pelindung wajah usai ia mengalami cedera patah tulang pipi.KOMPAS.com/Adil Nursalam Penampilan baru Victor Igbonefo yang tengah beradaptasi bermain di lapangan mengenakan topeng pelindung wajah usai ia mengalami cedera patah tulang pipi.

Teddy mengungkapkan—terkait informasi Igbonefo—ia meminta untuk menunggu pengumuman resmi. Indikasi bek 37 tahun itu pergi pun bisa terjadi. 

“Sama, ditunggu saja pengumuman resminya (soal Igbonefo),” jawab Teddy.

Baca juga: Cerita Persib Pernah Seleksi 15 Pemain Asing pada Masa Pramusim

Lebih lanjut ia menegaskan, dirinya tak akan memberikan konfirmasi kejelasan soal pemain yang datang dan yang akan pergi sebelum diumumkan secara resmi oleh klujb. 

“Calon-calon siapa pelatih, pemain, dirtek dan lain-lain ya kami enggak bisa konfirmasi sampai dengan adanya pernyataan resmi dari official,” tegas Teddy.

“Hal-hal seperti in masih bisa berubah berubah masalahnya."

Sebelum David Rumakiek, Persib diketahui telah resmi berpisah dengan Bayu Fiqri yang hengkang ke PSIS Semarangdan Erwin Ramdani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com