Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ivar Jenner dan Rafael Struick Tak Sabar Ikut TC Timnas Indonesia

Kompas.com - 22/05/2023, 18:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ivar Jenner dan Rafael Struick resmi menjadi WNI. Mereka mengaku tak sabar untuk segera memperkuat tim nasional Indonesia. 

Ivar Jenner dan Rafael Struick mendapatkan status WNI setelah mengambil sumpah kewarganegaraan di Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham DKI Jakarta, Senin (22/5/2023). 

Kedua pemain yang kini membela klub Belanda itu mengaku senang dan berterima kasih kepada semua pihak yang membantu proses naturalisasi mereka. 

"Ini adalah hari yang luar biasa. Saya ingin berterima kasih kepada Ketum PSSI, juga pemerintah Indonesia," kata Ivar Jenner, dilansir dari laman resmi PSSI.

Baca juga: Ivar Jenner dan Rafael Struick Resmi WNI, Tambah Kekuatan Timnas Indonesia

"Saya tidak bisa mendeskripsikan perasaan saya saat ini, tetapi saya sangat senang. Terima kasih banyak," kata Ivar Jenner yang kini membela klub FC Utrecht II. 

Senada dengan Ivar Jenner, Rafael Struick juga mengaku senang. Ia menyebut ini merupakan hari spesial bukan hanya baginya, tetapi juga untuk keluarganya. 

"Saya hanya mau ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang hadir di sini. Ini adalah hari yang spesial buat saya, untuk keluarga saya," ucap Rafael Struick yang memperkuat klub ADO Den Haag. 

Ivar Jenner dan Rafael Struick pun tidak sabar menantikan momen bergabung dengan timnas Indonesia

Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia Vs Argentina di FIFA Matchday

"Saya berjanji akan memberikan segalanya untuk negara ini, negara kita. Saya sudah tidak sabar ingin bergabung dengan tim dalam pemusatan latihan," ucap Ivar Jenner. 

"Sama seperti Ivar, saya sudah tidak sabar juga untuk melakukan pemusatan latihan bersama timnas Indonesia," tuturnya. 

Sementara itu, Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengucapkan selamat atas rampungnya proses naturalisasi kedua pemain tersebut. 

"Alhamdulillah Struick dan Jenner sudah menjalani proses pengambilan sumpah kewarganegaraan di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta hari ini," ucap Erick di sela-sela proses kerja sama dengan Federasi Sepak Bola Jepang (JFA) di Tokyo. 

Baca juga: PSSI Tanda Tangani MoU Kerja Sama dengan Jepang, Timnas Putri dan Perwasitan Jadi Fokus

Erick Thohir yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu mengatakan, kehadiran Jenner dan Struick menambah kekuatan timnas Indonesia. 

Ia menilai keduanya akan meningkatkan motivasi dan persaingan sehat di antara pemain untuk memperebutkan posisi di timnas. 

"Para pemain lain tentu akan semakin termotivasi untuk bersaing secara sehat, meningkatkan kemampuar agar dipilih menjadi bagian dari skuad Garuda," tutur Erick, dilansir dari laman resmi PSSI. 

Sebelum bergabung dengan timnas Indonesia, Jenner dan Struick harus merampungkan perpindahan federasi dari Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB) ke PSSI. 

Terkait hal tersebut, Erick Thohir menyampaikan bahwa saat ini PSSI tengah menyelesaikan perpindahan federasi kedua pemain. 

Ia berharap proses kepindahan dapat selesai cepat agar Ivar Jenner dan Rafael Struick bisa membela timnas Indonesai di beberapa turnamen ke depan. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com