Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Elche Vs Barcelona 0-4: Dwigol Lewandowski Bawa Barca Pesta Gol

Kompas.com - 02/04/2023, 03:56 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Barcelona mengawali kembalinya Liga Spanyol 2022-2023 usai jeda internasional dengan kemenangan atas Elche

Laga Elche vs Barcelona pada pekan ke-27 Liga Spanyol 2022-2023 digelar di Stadion Manuel Martinez Velero, Minggu (2/4/2023) dini hari WIB.

Pertandingan Elche vs Barcelona tuntas dengan skor 0-4. Dua dari tiga gol kemenangan Barcelona tercipta melalui aksi Robert Lewandowski (20', 66'). 

Sementara itu, dua gol Barcelona lainnya masing-masing dibukukan oleh Ansu Fati (56') dan Ferran Torres (70'). 

Baca juga: Barcelona Dominasi El Clasico, Saat Ancelotti Jadi Lelucon buat Xavi

Robert Lewandowski membuka keran gol Barcelona pada menit ke-20. Ronald Araujo mengarahkan tendangan bebas Jordi Alba ke Lewandowski. 

Pemain asal Polandia itu melepaskan tendangan kaki kanan melewati Helibelton Palacios dan mengarah ke pojok kanan gawang Elche yang dikawal kiper Edgar Badia. 

Ini merupakan kali ketujuh Robert Lewandowski mencetak gol pembuka, terbanyak dibandingkan pemain lain di Liga Spanyol 2022-2023. 

Baca juga: Messi Menuju Barcelona, Xavi Tahan Diri

Ansu Fati menggandakan keunggulan Barcelona menjadi 2-0 pada menit ke-66 setelah menerima servis dari Ferran Torres. 

Pemain bernomor punggung 10 itu kemudian menggiring bola sendirian dari tengah lapangan menuju tepi kotak penalti, sebelum melepaskan tembakan kaki kanan. 

Gol ini tak hanya berarti bagi Barcelona, tetapi juga Ansu Fati. Ini merupakan kali pertama Fati mencetak gol sejak Oktober 2022. 

Keberhasilan menjebol gawang Elche membuat Ansu Fati menghentikan puasa golnya selama 14 pertandingan. 

Sepuluh menit setelah gol Ansu Fati, Robert Lewandowski kembali mencatatkan namanya di papan skor. 

Pressing Gavi terhadap pemain Elche membuatnya mampu mencuri bola dan meneruskannya ke Lewandowski yang menendang si kulit bulat melewati Badia. 

Usai mencetak dua gol, Lewandowski memberikan assist untuk gol keempat Barcelona yang dicetak Ferran Torres pada menit ke-70. 

ELCHE VS BARCELONA 0-4 (Robert Lewandowski 20', 66', Ansu Fati 56', Ferran Torres 70')

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com