Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Susunan Pemain Indonesia Vs Burundi, Sayuri Bersaudara Starter di Laga Ke-2

Kompas.com - 28/03/2023, 20:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Sayuri bersaudara dipercaya tampil sejak menit pertama pada laga kedua timnas Indonesia vs Burundi di FIFA Matchday.

Timnas Indonesia kembali menghadapi Burundi pada laga uji coba internasional bertajuk FIFA Matchday.

Pertandingan kedua Indonesia vs Burundi akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Selasa (28/3/2023) pukul 20.30 WIB.

Sebelumnya, skuad Garuda sudah meladeni Burundi pada 25 Maret lalu di tempat yang sama. Hasilnya, Indonesia menang 3-1.

Baca juga: Link Live Streaming Indonesia Vs Burundi, Laga Ke-2 Kickoff 20.30 WIB

Indonesia menang lewat gol-gol yang dicetak oleh Yakob Sayuri (6'), Dendy Sulistyawan (14'), dan Rizky Ridho (44'). 

Sementara itu, satu gol untuk Burundi dibukukan oleh penyerang bernama Pacifique Niyongabire (51').

Untuk pertandingan kedua ini, Shin Tae-yong sedikit melakukan perubahan susunan pemain Indonesia vs Burundi.

Di lini belakang, Syahrul Trisna tetap dipercaya mengawal gawang timnas Indonesia. Begitu juga dengan duet bek Elkan Baggott-Jordi Amat.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Burundi, Berlari Sekuat Tenaga demi Garuda

Sementara, Edo Febriansah dimasukkan ke starting XI untuk menggantikan Pratama Arhan.

Satu yang menarik adalah keberadaan Sayuri bersaudara, Yakob dan Yance di line up timnas Indonesia.

Yakob sudah bermain, bahkan mencetak gol pada laga pertama, sedangkan Yance baru akan dimainkan malam ini.

Di lini depan, Stefano Lilipaly dan Dendy Sulistyawan kembali dipercaya main sejak menit awal seperti pada laga pertama.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Burundi, Asa Garuda Naik Ranking

Mereka bakal membantu tugas Dimas Drajad yang akan bermain sebagai ujung tombak.

Laga kedua FIFA Matchday Indonesia vs Burundi bisa disaksikan melalui layanan live streaming di Vidio.com. 

Klik tautan berikut untuk menyaksikan laga kedua Indonesia vs Burundi >>> LINK

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com