Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Main Usai Dicoret dari Timnas karena Cedera, Egy Tak Bermaksud Khianati STY

Kompas.com - 21/03/2023, 09:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Egy Maulana Vikri menjelaskan kenapa dirinya bermain untuk Dewa United usai dicoret Shin Tae-yong (STY) dari timnas Indonesia karena cedera.

Egy masuk dalam daftar 28 pemain timnas Indonesia yang dipanggil Shin Tae-yong untuk laga FIFA Matchday melawan Burundi.

Namun, pemain kelahiran Medan, 22 tahun itu dikeluarkan dari daftar skuad Garuda karena cedera.

Posisi Egy Maulana Vikri kemudian digantikan oleh bintang Borneo FC Stefano Lilipaly.

Setelah dicoret dari timnas Indonesia karena cedera, Egy justru bermain pada pekan ke-31 Liga 1 2022-2023.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Burundi: Percaya STY untuk Tombak Garuda

Kala itu, klub Egy, Dewa United, menghadapi Persib Bandung di Stadion Pakansari, Bogor, Senin (20/3/2023) sore WIB.

Egy mengawali laga dari bangku cadangan dan masuk pada menit ke-69 untuk menggantikan Theofilo Numberi.

Shin Tae-yong sampai kehabisan kata-kata karena Egy terkesan lebih mementingkan klub ketimbang timnas Indonesia.

Egy pun memberi pembelaan. Dia mengaku bermain pada laga kontra Persib atas izin pelatih Dewa United Jan Olde Riekerink.

Eks pemain Lechia Gdansk itu menyatakan bahwa sang pelatih memberikan kesempatan kepadanya secara bertahap. Kondisinya pun belum 100 persen pulih.

Baca juga: PSSI Upayakan Timnas Indonesia Hadapi Argentina di FIFA Matchday

"Seperti pelatih bilang. Saya habis cedera, kondisi belum 100 persen, ucap Egy Maulana Vikri saat ditemui seusai pertandingan Persib vs Bali United, dikutip dari BolaSport, Selasa (21/3/2023).

"Makanya dalam laga tadi, pelatih mau bertahap," imbuh Egy.

Egy tidak bermaksud mengkhianti timnas. Soal cedera dan kemungkinan main untuk klub, dia sudah sampaikan kepada Shin Tae-yong.

"Makanya sudah bicara timnas bagaimana kondisi dan keputusan pelatih Shin Tae-yong untuk mengistirahatkan saya," kata Egy.

"Saya juga beritahu kemungkinan akan main (untuk Dewa United) karena saya ingin bertahap ke setiap laga agar kembali ke kondisi sepenuhnya," tambahnya.

Baca juga: Stefano Lilipaly Dipanggil Timnas Indonesia, Gantikan Egy Maulana Vikri

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com