Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool vs Everton, Klopp: Saya Akan Tetap di Liverpool

Kompas.com - 13/02/2023, 17:18 WIB
Frengky Tanto Wijaya,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jelang bergulirnya derby Merseyside Liverpool vs Everton pada Selasa (14/2/2023) dini hari WIB, Juergen Klopp menegaskan bahwa dia akan tetap melatih The Reds hingga akhir kontrak bersama kubu Anfield.

Performa Liverpool yang menurun drastis musim ini dibanding musim lalu membuat nama Juergen Klopp banyak disorot.

Terlebih, saat ini Klopp telah memasuki tahun ketujuh dalam melatih The Reds sejak 2015.

Pelatih asli Stuttgart, Jerman tersebut dikenal memiliki "siklus 7 musim" ketika melatih. Ia kerap dipecat atau keluar dari klub yang dilatihnya ketika memasuki musim ketujuh masa kepelatihan.

Baca juga: 5 Fakta Jelang Liverpool Vs Everton, Dominasi Klopp di Derbi Merseyside

Hal itu terjadi ketika Klopp melatih dua klub Bundesliga, Mainz 05 dan Borussia Dortmund

Klopp menjadi pelatih Mainz sejak 2000-2001 hingga 2007-2008.

Setelah itu, ia pindah untuk menangani Dortmund dari 2008-2009 hingga 2014-2015. 

“Saya tidak akan dan tidak bisa pergi. Saya bertanggung jawab, begitu banyak tanggung jawab yang diemban,” ujar Klopp dalam konferensi pers jelang laga Liverpool menghadapi Everton.

“Saya menginginkannya dan saya ingin menyelesaikannya. Saya 100 persen berkomitmen," lanjut pelatih yang kerap memakai topi tersebut.

Baca juga: Juergen Klopp Bubarkan Tim 2 Hari untuk Liverpool yang Lebih Baik

Klopp juga membandingkan perbedaan situasi ketika ia melatih Mainz, Dortmund, dan Liverpool saat ini.

“Saya cukup berpengalaman untuk mengetahui bahwa Anda dapat melewati ini karena dua hal: Momen meninggalkan Mainz merupakan langkah karier untuk saya,” jelas Klopp. 

“Ketika meninggalkan Dortmund, saya benar-benar kelelahan dan saya pikir sudah waktunya untuk melakukan sesuatu lain,” lanjutnya.

“Situasinya sulit karena alasan lain tetapi ini bukan salah satunya,” tegas Klopp.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris: Duo Manchester Saling Tikung, Arsenal Jadi Saksi

Liverpool akan menghadapi rival tetangga mereka, Everton, di Stadion Anfield pada Selasa (14/2/2023) pukul 03.00 dini hari WIB.

Saat ini, Liverpool berada di posisi ke-10 klasemen dan terpaut enam poin dari Brighton & Hove Albion di posisi keenam, batas klub Inggris dapat bermain di antar klub Eropa.

Sementara itu Everton berada di posisi ke-18 klasemen dengan perolehan 18 poin dari 21 pertandingan. 

Namun, Jordan Pickford cs berhasil menang 1-0 atas pemuncak klasemen Arsenal pada laga terakhir mereka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com