Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Luis Suarez Tolak Klub Arab Saudi untuk Gabung Gremio

Kompas.com - 01/01/2023, 03:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyerang timnas Uruguay Luis Suarez menolak tawaran klub Arab Saudi untuk bergabung dengan tim peserta Liga Brasil, Gremio.

Hal tersebut diketahui berdasarkan laporan pakar transfer dunia, Fabrizio Romano, pada Sabtu (31/12/2022) malam WIB atau menjelang pergantian tahun menuju 2023.

Fabrizio Romano melaporkan bahwa Luis Suarez telah resmi bergabung ke Gremio dengan status bebas transfer dari tim sebelumnya, Club Nacional.

Lalu, Fabrizio Romano memberikan detail informasi yang menyebut Luis Suarez telah menolak tawaran dari sejumlah klub sebelum menjatuhkan pilihan ke Gremio.

Baca juga: Argentina Juara Piala Dunia 2022, Suarez Langsung Telepon Messi

Luis Suarez disebut menolak tawaran klub peserta Major League Soccer (MLS) dan Liga Arab Saudi.

Liga Arab Saudi tengah menjadi pusat perhatian setelah salah satu klub peserta, Al Nassr, berhasil mendatangkan megabintang sepak bola Cristiano Ronaldo.

"Resmi: Luis Suarez gabung Gremio dengan bebas transfer dalam kontrak dua tahun, kesepakatan telah ditandatangani dan selesai," tulis Fabrizio Romano di akun Twitter pribadinya.

"Suarez telah menolak tawaran klub MLS dan klub Saudi untuk bergabung dengan klub Brasil Gremio," demikian laporan Fabrizio Romano.

Baca juga: 3 Alasan Cristiano Ronaldo Terima Pinangan Al Nassr

Sementara itu, pihak Gremio juga telah mengumumkan kedatangan Luis Suarez melalui unggahan di akun instagram dan laman resmi.

Gremio mengatakan bahwa Luis Suarez sudah menandatangani kontrak yang berlaku hingga akhir 2024.

"Luis Suarez, salah satu striker terhebat di dunia sepak bola adalah rekrutan terbaru Gremio untuk musim 2023," tulis pihak klub.

"Di usia 35 tahun, pemain asal Uruguay yang bermain untuk Nacional pada musim ini, menandatangani kontrak berdurasi dua tahun hingga akhir 2024," demikian pengumuman dari Gremio.

Baca juga: Nestapa Luis Suarez Usai Uruguay Tersingkir dari Piala Dunia 2022

Bagi Suarez, ini akan menjadi pengalaman pertamanya bermain untuk klub asal Brasil setelah lama menjalani karier di Benua Eropa.

Gremio merupakan klub yang pernah dua kali menjuarai Liga Brasil, yakni pada 1981 dan 1996.

Mereka sempat terdegradasi dari divisi teratas pada musim 2021, tetapi klub berjulukan Tricolor itu kembali mendapatkan tiket promosi dan akan tampil di Liga Serie A Brasil musim 2023.

Saat ini, Gremio dilatih oleh juru taktik bernama Renato Portaluppi.

Renato Portaluppi sudah beberapa kali keluar masuk dapur taktik Gremio sejak 2010.

Dia juga sempat menukangi Club Athletico Paranaense, Fluminense, dan Flamengo selama periode tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com