Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

HT Brunei Vs Indonesia: Lawan Kena Kartu Merah, Garuda Unggul 2-0

Kompas.com - 26/12/2022, 17:51 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Indonesia unggul 2-0 atas Brunei Darussalam pada babak pertama pertandingan Piala AFF 2022. 

Duel Brunei vs Indonesia pada fase Grup A Piala AFF 2022 berlangsung di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (26/12/2022). 

Dua gol timnas Indonesia pada babak pertama dicetak oleh Syahrian Abimanyu pada menit ke-20 dan Dendy Sulistyawan (41'). 

Di lain sisi, Brunei Darussalam harus melanjutkan pertandingan dengan 10 pemain usai Alinur Rashimy mendapatkan kartu kuning kedua yang berujung kartu merah. 

Baca juga: Live Brunei Vs Timnas Indonesia: Tampil Dominan, Garuda Masih Buntu

Jalannya babak pertama 

Saddil Ramdani tak berhasil memanfaatkan peluang emas untuk membawa timnas Indonesia unggul cepat pada menit ketujuh. 

Tembakannya dari sisi kiri kotak penalti deras, tetapi bola bergulir melewati gawang. Pada saat bersamaan, Dendy Sulistyawan yang berada di depan gawang tak mampu menjangkau bola. 

Brunei balas menyerang dan hampir mencetak gol melalui tendangan bebas langsung Hakeme Yazid ke arah gawang Indonesia. 

Baca juga: Brunei Vs Indonesia, Shin Tae-yong Menanti Gol dari Striker Garuda

Namun, kiper Indonesia Nadeo Argawinata bisa membaca arah bola dan berhaisl menggagalkan peluang emas Brunei.

Setelah beberapa kali percobaan, Indonesia pada akhirnya berhasil membuka keunggulan pada menit ke-20. Gol berawal dari aliran bola yang dikirimkan Egy Maulana Vikri di lini tengah. 

Bola sempat berada di kaki Dendy Sulistyawan lalu Ilija Spasojevic. Spaso lalu menahan bola dari tekanan lawan sebelum meneruskan si kulit bundar ke kaki Syahrian Abimanyu. 

Pemain Persija Jakarta itu lantas melepaskan tendangan menggunakan kaki kirinya dan bola bersarang di pojok kanan gawang Brunei. 

Baca juga: Brunei Vs Indonesia, Permintaan Khusus Shin Tae-yong untuk Garuda

Dendy nyaris mencetak gol kedua untuk timnas Indonesia pada menit ke-27. Namun, tendangannya mengarah langsung ke kiper Haimie Abdullah. 

Tendangan bebas Saddil Ramdani pada menit ke-34 membentur tiang gawang dan bola memantul keluar lapangan. 

Saat tertinggal satu gol, Brunei justru kehilangan satu pemain. Alinur Rashimy mendapat kartu kuning kedua yang berbuah kartu merah pada menit ke-38. 

Menjelang babak pertama tuntas, tepatnya pada menit ke-41, Dendy Sulistyawan berhasil membawa Indonesia unggul 2-0 usai memanfaatkan kemelut di depan gawang. 

Gol Dendy memastikan timnas Indonesia unggul 2-0 atas Brunei pada babak pertama. 

Susunan pemain Brunei vs Indonesia 

Brunei Darussalam (4-4-2): 1-Haimie Abdullah (GK); 2-Alinur Rashimy, 12-Khairil Shahme, 17-Wafi Aminuddin; 19-Hanif Amir (16-Awangku Yura 14'), 8-Naziruddin Haji, 15-Hendra Azam, 22-Shafie Haji; 23-Hakeme Yazid; 9-Abdul Azizi. 

Timnas Indonesia (4-2-3-1): 22-Nadeo Argawinata (GK); 3-Edo Febriansyah, 5-Rizky Ridho, 16-Hansamu Yama, 14-Asnawi Mangkualam; 13-Rachmat Irianto, 17-Syahrian Abimanyu; 11-Dendy Sulistyawan, 10-Egy Maulana Vikri, 7-Saddil Ramdani; 9-Ilija Spasojevic. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com