Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persija Vs Dewa United - Janji Thomas Doll Akhiri Paceklik Kemenangan Macan Kemayoran

Kompas.com - 20/12/2022, 15:40 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persija Jakarta sedang mengalami paceklik karena baru menang sekali dalam empat laga terakhir.

Pelatih Thomas Doll selaku juru taktik berjanji akan segera mengakhiri tren negatif tersebut.

Pembuktian janji pelatih asal Jerman itu akan diuji kala Persija menghadapi Dewa United pada pekan ke-16 Liga 1 2022-2023, Selasa (20/12/2022) malam WIB.

"Targetnya adalah memenangkan pertandingan, tetapi saya menekankan setiap pertandingan itu sulit dan tidak mudah untuk memenangkannya begitu saja," katanya.

Baca juga: Persija Jakarta Vs Dewa United, Macan Kemayoran Munculkan Opsi Rotasi

Terakhir kali Persija meraih kemenangan terjadi pada pekan ke-12 atau laga pertama setelah kompetisi dilanjutkan kembali. Persija menang 1-0 atas Borneo FC Samarinda.

Selanjutnya, Persija ditahan imbang 1-1 oleh tim papan bawah Persik Kediri. Lalu menelan kekalahan 0-2 dari PSIS Semarang pada pekan ke-14.

Bahkan dalam laga terakhir, tim berjuluk Macan Kemayoran hanya bisa meraih satu poin setelah ditahan imbang Persebaya Surabaya dengan skor 1-1

"Harusnya kami punya poin lebih banyak dari tiga laga terakhir, tetapi kondisinya sulit untuk memenangkan pertandingan di sistem bubble karena kami punya jadwal yang padat," katanya.

Thomas Doll juga tidak ingin momen seperti menghadapi Persebaya terulang. Mereka kebobolan pada detik-detik akhir pertandingan.

"Penting bagi kami untuk mempelajari laga terakhir karena kami kehilangan dua poin. Saya sudah bicara dengan pemain dan sudah ada sesi video supaya tidak kebobolan di menit akhir," ujar pelatih asal Jerman.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga 1: Tren Kemenangan Berlanjut, Arema Bayangi Persija

"Waktu lawan Dewa United nanti kami harus bermain lebih baik dan berkonsentrasi," imbuhnya.

Persija sampai melatih aspek taktikal tepat setelah skuad diberikan jatah libur. Ia menginstruksikan latihan gim 3x30 menit untuk mengasah taktik permainan.

Janjinya mengakhiri paceklik kemenangan ini ditunjang dengan kembalinya sejumlah pilar penting untuk bisa dilakukan rotasi.

Muhammad Ferarri dan Ryuji Utomo berpotensi dimainkan untuk merotasi lini belakang Persija yang tidak berubah sama sekali dalam dua laga terakhir.

"Tidak menutup kemungkinan kami akan memenangkan dua laga tersisa di putaran pertama. Kondisi tim sekarang sudah bagus," pungkas mantan pelatih Borussia Dortmund.

Klasemen Liga Indonesia

No Klub D M S K -/+ P
1
PSM
15 9 5 1 17 32
2
Borneo
16 9 4 3 15 31
3
Bali United
16 10 0 6 12 30
4
Madura United
15 9 2 4 8 29
5
Persib
14 8 2 4 2 26
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Senin (19/12/2022) pukul 22:11 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com