Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Opening Ceremony Piala Dunia 2022, Gebyar Qatar Dimulai!

Kompas.com - 20/11/2022, 06:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Piala Dunia 2022 Qatar akan dibuka hari ini. Jadwal opening ceremony atau pembukaan Piala Dunia 2022 yang memuat penampilan Jungkook BTS, digelar pada Minggu (20/11/2022) pukul 21.45 WIB. 

Pembukaan Piala Dunia 2022 berlangsung di Stadion Al Bayt di Al Khor, Qatar, yang berkapasitas 60.000 penonton.

Pesta pembukaan Piala Dunia 2022 ini digelar beberapa jam sebelum laga pertama yang mempertemukan tuan rumah Qatar dan Ekuador. 

Adapun pertandingan Qatar vs Ekuador yang termasuk laga Grup A Piala Dunia 2022 juga akan digelar di Stadion Al Bayt pukul 23.00 WIB. 

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia 2022: Qatar Vs Ekuador, Inggris Vs Iran

Awalnya, pembukaan Piala Dunia 2022 semula dijadwalkan berlangsung pada 21 November atau setelah dua pertandingan dimainkan. 

Namun, seremoni dimajukan satu hari, yakni pada 20 November, supaya bersamaan dengan laga pembuka antara Qatar dan Ekuador, sekaligus melestarikan tradisi pertandingan pertama yang menempilkan tuan rumah. 

Pembukaan Piala Dunia 2022 akan dimeriahkan oleh sejumlah penyanyi. Sampai pagi ini, FIFA belum merilis secara lengkap penampil yang akan meramaikan opening ceremony World Cup 2022. 

Satu-satunya yang sudah dipastikan hadir adalah anggota grup Kpop BTS, Jungkook, yang juga menjadi bagian dari soundtrack Piala Dunia 2022. 

Baca juga: Piala Dunia 2022 - Brasil Punya Peluang 99 Persen Juara

Rapper Amerika Serikat, Lil Baby, juga disebut akan tampil di pembukaan Piala Dunia. Ia merilis lagu untuk kompetisi tersebut dengan judul "The World is Yours to Take".

Sementara itu, penyanyi dan juga aktris Kanada, Nora Fatehi, dikabarkan bakal menyanyikan lagu resmi Piala Dunia berjudul Light The Sky. 

Black Eyed Peas juga termasuk dalam penampil yang dilaporkan bakal memeriahkan pembukaan Piala Dunia 2022. 

Sebelumnya, dua musisi Inggris yaitu Dua Lipa dan Rod Stewart sempat diberitakan masuk dalam daftar penyanyi yang tampil di Piala Dunia 2022. Namun, keduanya sudah membantah keterlibatan di opening ceremony Piala Dunia 2022. 

Simak update dan kabar terbaru soal Piala Dunia 2022 Qatar, dari jadwal, hasil, klasemen, hingga sisi lain dalam lipsus berikut ini: Gebyar Qatar.

Jadwal Siaran Langsung Pembukaan Piala Dunia 2022

Pembukaan Piala Dunia 2022 Qatar akan berlangsung di Stadion Al Bayt pada Minggu (20/11/2022) mulai pukul 21.45 WIB.

Pembukaan Piala Dunia 2022 bisa disaksikan secara langsung di stasiun televisi SCTV dan sejumlah platform resmi, salah satunya Vidio.com.

Berikut tautan untuk menyaksikan opening ceremony Piala Dunia 2022 Qatar >>> LINK.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com